Sukses

Entertainment

Pulang dari ibadah haji, Asri Welas putuskan berhijab

Fimela.com, Jakarta Tak ada orang yang tahu kapan ia akan mendapat hidayah, dan Asri Welas salah satu yang sudah mendapatkan hidayah tersebut. Sepulang dari keberangkatannya menunaikan ibadah haji, Asri Welas memutuskan untuk menutup aurat dan mengenakan hijab.

"Belum 40 hari (berhijab), dari pulang haji. Tapi maksudku saya lagi belajar, nggak apa-apa ya, mudah-mudahan bisa diterima apa adanya," ucap Asri Welas di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (1/10/2018).

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Asri 'Welas' Pramawati (@asri_welas) on

"Saya bertanya waktu di Mekkah, kemudian saya ketemu orang dari Yordania,kita abis tawaf dan berbicara tentang perempuan, saya bilang saya sedang belajar (berhijab) kalau mau lebih belum tau," tuturnya menambahkan.

Asri pun mengakui jika keinginannya untuk berhijab sudah cukup lama. Dan, setelah berkonsultasi dengan beberapa sahabat terdekat, niatan tersebut pun semakin bulat.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Asri 'Welas' Pramawati (@asri_welas) on

"Fitri tropica, banyak sih. Tapi memang semuanya bukan karena orang lain sama sekali. Tapi saya ngobrolnya saya sama orang Jordania ketika di Mekkah, sampai saya posting di IG, ada banyak deh," pungkas Asri Welas.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading