Fimela.com, Jakarta Jakarta bakal kembali kedatangan sederet penyanyi dan grup Internasional. Dua nama yang sukses membuat heboh dunia maya tidak lain adalah boyband k-pop, Stray Kids dan DJ sekaligus musisi, Alan Walker.
Stray Kids turut mengumumkan kabar gembira itu melalui akun Twitter resmi mereka pada (10/9) lalu. Penampilan mereka nantinya diselenggarakan di JIExpo Kemayoran Hall C3, Jakarta pada 12 Oktober mendatang.
Advertisement
BACA JUGA
[Spotify on Stage]Stray Kids will be at Spotify on Stage in Jakarta!2018.10.12 @ Jakarta International Expo- Pre-sale tickets: @Spotify will email our biggest fans on @Spotify with the opportunity to purchase presale tickets. Check your inbox! (1/2)
— Stray Kids (@Stray_Kids) September 10, 2018
"Stray Kids akan ada di Spotify on Stage di Jakarta! pada 2018.10.12 di Jakarta Internasional Expo," demikian tulis boyband pelantun District 9 tersebut lewat salah satu unggahan di akun Twitter mereka.
Seperti bisa diprediksi, antusiasme begitu terasa di media sosial. Beragam reaksi disampaikan di kolom komentar, mulai dari rasa gembira para penggemar di Jakarta, ada yang memberi dukungan, hingga ingin Stray Kids singgah di kota mereka.
Selain Stray Kids dan Alan Walker, siapa lagi penyanyi yang akan memeriahkan gelaran tersebut? Yuk, simak bersama rangkuman selengkapnya berikut ini.
Advertisement
Para Bintang yang Siap Meriahkan Acara
Selain Stray Kids dan Alan Walker, masih ada dua penyanyi lainnya yang siap mengguncang Jakarta. Mereka adalah penyanyi sekaligus penulis lagu asal Britania Raya, Anne-Marie serta solois dan musisi handal Indonesia yakni Tulus.
Stray Kids, Alan Walker, Anne-Marie, dan Tulus akan tampil penuh kejutan dan siap membawakan jajaran lagu andalan. Sementara, penjualan tiket acara ini tersedia mulai Rabu, 12 September 2018.
Karya Baru dari Para Bintang
Beberapa waktu lalu, para bintang yang bakal tampil nanti ada yang meluncurkan suguhan terbaru. Sebut saja Stray Kids yang comeback bersama mini album bertajuk I Am Who pada (6/8) dengan dua single yakni My Pace dan Awkward Silence.
Selain itu, Alan Walker juga baru mempersembahkan kolaborasinya dengan Lay EXO, Sheep (Alan Walker Relift) pada (31/8). Tidak ketinggalan, Tulus merilis single terbarunya Labirin pada (24/8).