Sukses

Entertainment

Metamorfosa Joe Jonas, Berjuang Pertahankan Eksistensi

Fimela.com, Jakarta Joe Jonas, nama tersebut tentu tak asing di telinga. Ya, penyanyi 15 Agustus 1989 ini telah menjadi salah satu idola Disney yang digilai.

Memulai kariernya diusia 12 tahun, Joe Jonas memulai kariernya bersama dua saudaranya Nick dan Kevin dan tergabung dalam boyband Jonas Brothers. Kesuksesan mereka pun tak diragukan, mengingat pada masa tersebut ketiganya menjadi idola para remaja.

Sayangnya pada tahun 2013, Jonas Brother membuat sebuah keputusan mengejutkan di mana mereka membatalkan tur musim gugur mereka, dan menghapus akun media sosial resminya. Sontak hal ini pun membuat penggemarnya panik, hingga membuat mereka akhirnya kecewa karena boyband idola mereka membubarkan diri.

Meski bubar, karier ketiganya di industri musik terus berjalan. Joe Jonas terus mempertahankan eksitensi kariernya di dunia musik dengan membentuk sebuah band bersama gitaris JinJoo Lee, drummer Jack Lawless dan bassis Cole Whittle dalam grup DNCE.

Lewat single pertama mereka di tahun 2015 berjudul 'Cake by The Ocean', Joe Jonas dan anggota band-nya berhasil menduduki popularitas.

Di tengah popularitasnya di tahun 2017 Joe Jonas memutuskan untuk melamar kekasihnya Sophie Turner dan mengunggah foto di mana tangan Sopie terlihat memakai cincin dan memegang tangan Joe, "She said yes (dia bilang ya)," tulis Joe. "I said yes (aku bilang ya)," kata Sophie di postingannya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading