Sukses

Entertainment

Kenangan di Balik Kain Batik yang Menyelimuti Anak ke-2 Happy Salma

Fimela.com, Jakarta Melengkapi kebahagiaan, Happy Salma telah melahirkan anak ke-2 hasil pernikahan dengan Tjokorda Bagus Dwi Santana Kerthyasa pada Minggu (2/9). Bayi berjenis kelamin lelaki itu kemudian diberi nama Tjokorda Ngurah Rayidaru Kerthyasa.

Lewat sederet unggahan di akun Instagram-nya, perempuan yang kini telah menetap di Bali tersebut membagikan kabar bahagia ini berikut paras sang jabang bayi. Di antara sekian banyak, terdapat satu cerita yang dibagikan Happy.

Di unggahan Instagram Story, belum lama ini, perempuan 38 tahun ini menuliskan, kain batik yang dipakai menyelimuti anaknya merupakan kain sama yang digunakan untuk mengantarkan kepergian almarhumah sang ibunda.

"Dengan kain ini mama almarhumah dihantarkan dan dengan batik ini, Rayidaru terlahir," tulis Happy di unggahan yang dimaksud. Dua kejadian bertolak belakang yang tentu tak akan bisa dilupakan pemain film Dilan 1990 tersebut.

Di samping menceritakan makna di balik kain batik yang menyelimuti sang buah hati, Happy Salma juga menuturkan kisah perihal prosesi kelahiran putranya. Mulai dari cara yang ditempuh, sampai ucapan selamat datang, semua tak terlewat diutarakan.

Kelahiran Putra Happy Salma

Lewat sebuah unggahan di akun Instagram-nya, Happy Salma mengabarkan kelahiran anak ke duanya yang berjenis kelamin laki-laki. "Dia diberi nama oleh kami Tjokorda Ngurah Rayidaru Kerthyasa. Hidupmu dimulai anak lelakiku tersayang," tulisnya mengawali.

"Betah hampir 42 minggu di dalam rahim ini. Dengan proses tak disangka begitu cepat, tak lebih dari dua jam, Rayidaru terlahir dengan cara normal pada tanggal 2 september 2018. Selamat datang bayi kecilku," tambahnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading