Fimela.com, Jakarta Sutradara Panjapong Kongkanoy baru saja memiliki film baru, 7 Days. Sukses di Thailand, film tersebut pun akan tayang di Indonesia pada 12 September 2018 mendatang.
Dalam film tersebut, Panjapong bekerjasama dengan Akarapol Techaratanapraser, seorang produser yang sangat dikenal karena film Ong Bak 2 yang sukses besar. Sang sutradara pun menjelaskan alasannya.
Advertisement
BACA JUGA
"Akarapol memang sudah memproduksi banyak film. Film juga sudah seperti darah daging baginya. Perusahaannya juga sudah seperti perusahaan keluarga," tutur Panjapong saat ditemui di kantor Bintang.com, Gondangdia, Jakarta Pusat, Senin (3/9/2018).
Ini bukanlah pertama kalinya dirinya bekerjasama dengan Akarapol. Baginya, Akarapol selalu mengerti dirinya dalam pembuatan film. "Kami sudah kerjasama, jadi ini bukan yang pertama kalinya. Dan memang bekerjasama dengan dia (Akarapol) itu enak. Dia mengerti film, dan saya juga selalu memberikan masukan apa yang harus dilakukan,"Â lanjut Panjapong.
7 Days menceritakan tentang Meen (Nittha Jirayungyurn) yang dilanda keresahan karena pacarnya, Tan (Kan Kantathavorn), menghilang setelah malam sebelumnya mereka bertengkar.
Tan yang mengalami kejadian aneh, berusaha menjelaskan kepada Meen bahwa dirinya tidak menghilang, tapi hanya berpindah-pindah raga dalam beberapa hari belakangan. 7 Days yang disutradara Panjapong Kongkanoy ini juga dibintangi oleh Ananda Everingham.
Â