Fimela.com, Jakarta Super Junior didaulat menjadi salah satu bintang yang tampil di penutupan Asian Games 2018. Adapun rangkaian akhir dari perhelatan akbar se-Asia tersebut digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Minggu, (2/9/2018) malam.
Siwon dkk berhasil mengguncang panggung dengan menyuguhkan penampilan super enerjik. Ya, mereka membawakan total tiga lagu andalan yang meliputi Sorry Sorry, Mr. Simple dan Bonamana.
Advertisement
BACA JUGA
Seperti bisa diprediksi, aksi Super Junior sukses menyulut antusiasme publik, terutama E.L.F, demikian fans setia mereka akrab disapa. Mereka juga mengungkapkan kekaguman akan penampilan Super Junior di media sosial.
Tidak hanya Super Junior, boyband k-pop lainnya yakni iKON turut ambil bagian memeriahkan penutupan Asian Games 2018. iKON sendiri menyanyikan dua lagu populer mereka yakni Love Scenario dan Rhythm Ta.
Masih belum bisa move on dari penampilan Super Junior di penutupan Asian Games 2018? Yuk, simak bersama rangkuman selengkapnya seperti berikut ini.
Advertisement
Penampilan Super Junior di Penutupan Asian Games 2018
Kehadiran Super Junior di penutupan Asian Games 2018 berhasil membuat publik begitu terpukau. Boyband pelantun Lo Siento tersebut memang tidak pernah gagal memberikan suguhan panggung yang memikat juga penuh energi.
Tiga buah lagu yakni Sorry Sorry, Mr. Simple dan Bonamana dibawakan dengan totalitas juga energi yang luar biasa. Aksi panggung mereka kian apik dalam balutan outfit hitam dan putih yang dikenakan para personel. Soal koreografi tentu tidak perlu diragukan lagi, semangat dan aksi enerjik mereka turut membuat penampilan begitu istimewa.
Goyang Dayung
Kejutan menarik lainnya dari Super Junior adalah ketika mereka membawakan Bonamana. Salah satu personel, Donghae melakukan goyang dayung yang sempat ditampilkan oleh Presiden Jokowi beberapa waktu lalu.
Bahkan Super Junior membagikan cuplikan goyang dayung melalui akun Instagram resmi mereka. "#DONGHAE 'goyang dayung'! Menjadi trend di Indonesia! Presiden Indonesia melakukan 'goyang dayung' ketika opening ceremony Asian Games 2018 Jakarta Palembang. Mari bergoyang!," demikian bunyi keterangan tersebut.