Fimela.com, Jakarta Raffi Ahmad mengaku harus menyisihkan budget besar ketika ia mendapuk 3 pedangdut cantik Ayu Ting Ting, Dewi Perssik, dan Zaskia Gotik. Ketiganya menjadi bintang utama dalam produksi trilogi film Arwah, Tumbal, dan Nyai.
Selain itu, dalam proses syutingnya Raffi juga harus melakukan beberapa treatment yang akhirnya menambah budget produksi. "Budget pasti mahal, film ini mungkin termasuk di atas rata-rata. Syutingnya sangat proper, dan banyak makan waktu syuting. Jalan Semanggi sempat kita tutup untuk film ini," kata Raffi Ahmad di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (26/8/2018).
Advertisement
BACA JUGA
Disinggung soal 3 pemeran utama yang bisa dibilang bukan berakar pada latar belakang sebagai aktris, Raffi tak mempermasalahkan. "Dan aku sama sekali gak memanfaatkan popularitas mereka bertiga, tapi mereka punya sesuatu yang lain," imbuhnya.
Meski berlaku seprofesional mungkin, namun Raffi Ahmad merasa bersyukur ketika Ayu Ting Ting, Dewi Perssik, dan Zaskia Gotik yang notabene temannya tersebut tidak memiliki tujuan semata karena finansial.
"Mereka melakukannya bukan semata-mata karena uang, mereka mau bisa akting dan mereka totalitas juga. Mereka bekerja dengan hati, effortnya bagus untuk berakting," tutur Raffi Ahmad.
Selain pemeran utama, Raffi Ahmad juga menyinggung para pemeran lain yang sudah senior. "Untuk cast lain, kita percayakan yang senior juga, yang pengalaman banget. Jadi, ini film kita makan waktu setahun, menguras energi dan waktu," tandas Raffi Ahmad.