Fimela.com, Jakarta Asian Games 2018 akan ditutup dengan banyak penampilan luar biasa dari sederet bintang ternama. Tidak hanya dari Indonesia, boyband k-pop, Super Junior juga didaulat untuk memeriahkan rangkaian akhir dari perhelatan akbar se-Asia tersebut.
Seperti yang diketahui, upacara penutupan Asian Games 2018 bakal diselenggarakan di di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada 2 September mendatang. Tentunya, beragam kejutan telah dipersiapkan pihak penyelenggara.
Advertisement
BACA JUGA
Sementara, salah satu personel Super Junior, Eunhyuk, memberi kepastian terkait aksi panggung boyband pelantun Sorry, Sorry ini. Hal tersebut disampaikan ketika Super Junior D&E menjalani sesi wawancara dengan KBS World Radio Indonesian pada (24/8) lalu.
Kehadiran Super Junior di penutupan Asian Games 2018 tentunya disambut begitu meriah. Antusiasme publik khususnya ELF, demikian fans Super Junior, di Indonesia terasa betul di media sosial.
Tidak hanya publik dan penggemar, Super Junior juga sangat antusias untuk tampil di penutupan. Seperti apa ungkapan mereka? Simak rangkuman berikut ini. Jangan ketinggalan juga untuk update terkini Jadwal Asian Games 2018, Perolehan Medali hingga informasi terbaru Asian Games 2018 lihat di Sini.
Advertisement
Kepastian Tampilnya Super Junior
Eunhyuk sebagai salah satu personel Super Junior dan sub-unit Super Junior D&E memberikan kepastian penampilan mereka di penutupan Asian Games 2018. Setelah mengumumkan kabar gembira itu, ia pun terlihat bertepuk tangan.
"Ini adalah kabar baik, baru dikabarkan bahwa Super Junior akan tampil di closingnya Asian Games nanti di Indonesia," kata Niken, salah satu penyiar yang menerjemahkan penjelasan Eunhyuk dalam video di akun Facebook KBS World Radio Indonesian.
Super Junior Antusias Bakal Tampil di Penutupan Asian Games 2018
Super Junior tidak dapat menutupi rasa antusias mereka untuk segera tampil di penutupan Asian Games 2018. Mereka juga mengungkapkan ingin bertemu dengan penggemar di Indonesia.
"Mereka katanya sangat menanti-nanti untuk tampil di closing nanti karena mereka pingin banget bisa bertemu dengan para penggemar di Indonesia yang mencintai Super Junior. Jadi, mereka udah nggak sabar untuk bisa ke Indonesia," lanjut Niken kembali menerjemahkan jawaban Eunhyuk.