Sukses

Entertainment

Mocca Bangga Indonesia Sementara Duduki Posisi Tiga di Asian Games 2018

Fimela.com, Jakarta Gelaran Asian Games 2018 telah berlangsung sampai nanti akhirnya berakhir pada 2 September 2018 di Jakarta-Palembang. Sebagai salah satu partisipan, Indonesia kini sementara menduduki posisi ketiga. Mengetahui hal tersebut, Mocca mengaku sangat bangga dengan prestasi yang diperoleh para atlet dalam negeri.

Namun, band asal Bandung, Jawa Barat, ini sepertinya memberi isyarat untuk jangan dulu puas. "Bangga banget sih. Tapi, ini baru permulaan kan," kata Arina Ephipania, vokalis Mocca, saat ditemui di kawasan Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (20/8/2018).

Meski ini awal yang baik untuk Indonesia, namun perempuan bertubuh mungil ini menitip pesan agar para atlet tanah air tak terlena dengan prestasi yang didapat, melainkan harus tetap memberi upaya terbaik.

"Ini membanggakan. Tapi, jangan buat kita terlena juga di peringkat tiga ini. Kita harus terus kasih yang terbaik. Siapa tahu dengan posisi tuan rumah juga ada keuntungan buat kita. Kita sudah kenal arena segala macam. Jadi, ada kemungkinan dapat medali emas lebih banyak," paparnya.

Sebagaimana diketahui, Mocca sendiri adalah satu dari sekian banyak penampil di Asian Fest, aalah satu pemeriah Asian Games 2018. Band yang namanya harum di Korea Selatan itu menghibur para penonton pada Senin (20/8/2018) malam.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading