Fimela.com, Jakarta Pengakuan terhadap kualitas film produksi Indonesia tak hanya didapatkan dari masyarakat dalam negeri. Namun, beberapa negara di luar negeri pun memberikan atensinya. Terakhir adalah kabar dari film Sebelum Iblis Menjemput.
Film yang dibintangi oleh Chelsea Islan dan Pevita Pearce ini rencananya akan tayang di Malaysia pada september mendatang. Sebagai salah satu pemeran, Chelsea pun siap menjalani promo ke Negeri Jiran tersebut.
Advertisement
BACA JUGA
"Iya salah satunya Malaysia yang sudah confirm jadi bulan September akan tayang di Malaysia, iya (akan pergi ke sana) mohon doanya," kata Chelsea Islan di XXI Plaza Depok, Jawa Barat, Senin (13/8/2018).
Chelsea memang layak merasa bangga. Karena film yang diperankannya mendapatkan tanggapan positif. "Kalau aku sih sebenarnya melihat dari produksi, sutradara, karena di film Sebelum Iblis Menjemput ini kan sutradaranya mas Timo aku percaya sama mas Timo, kita pernah kerja sama di Headshot," ujar Chelsea Islan.
"Aku juga pernah kerjasama dengan Screenplay Films jadi aku percaya film ini akan membuahkan hasil yang berkualitas. Makanya aku yakin untuk main di film Sebelum Iblis Menjemput termasuk karena alur ceritanya, dan semua lawan main di sini," imbuhnya.
Film Sebelum Iblis Menjemput merupakan garapan sutradara Timo Tjahjanto, sementara Abimana Aryasatya menjadi produsernya. Selain Chelsea Olivia, sederet pemeran kawakan juga ikut andil seperti Pevita Pearce, Samo Rafael, Ruth Marini, Karina Suwandi, dan Ray Sahetapy.
Â