Sukses

Entertainment

Demi Lovato Buka Suara Usai Alami Overdosis

Fimela.com, Jakarta Kabar Demi Lovato mengalami over dosis telah mengejutkan publik. Usai mendapatkan perawatan di rumah sakit, penyanyi berusia 25 tahun ini pun akhirnya buka suara soal kondisi dan rencananya untuk lepas dari kecanduan akohol dan narkotika.

Lewat unggahan akun resmi media sosialnya, Demi mengungkap perjuangannya melawan keccanduan tersebut. "Saya selalu transparan tentang perjalanan saya dengan kecanduan," tulisnya.

"Apa yang saya pelajari adalah penyakit ini bukanlah sesuatu yang dapat hilang atau memudar seiring berjalannya waktu. Ini adalah sesuatu yang harus terus saya atasi dan beelum selesai," ujar Demi dalam tulisannya.

Lebih lanjut, Demi menyebut jika dirinya akan membutuhkan waktu untuk bisa benar-benar lepas dari kecanduan alkohol dan obat terlarang, yang telah mengikatnya sejak usia 17 tahun. "Sekarang saya membutuhkan waktu untuk sembuh dan fokus untuk bisa tetap sadar dan segera pulih," katanya.

Demi Lovato yang akan menjalani rehabilitasi pun menyebut bahwa dirinya sangat menantikan waktu, saat ia bisa mengumumkan bisa benar- benar bebas dari alkohol dan obat-obatan terlarang. "Semua cinta yang kalian tunjukkan untukku tak akan pernah saya lupakan dan saya menantikan hari di mana saya dapat mengatakan saya (telah) keluar dari sisi yang lain. Aku akan terus berjuang," tutup Demi.

Ucapan Terima Kasih untuk Penggemar

Dalam surat yang diunggahnya di Instagram, Demi pun menyampaikan ucapatan terima kasih atas doa dan cinta yang dikirimkan untuknya. Bagi Demi, apa yang dilakukan untuknya telah membantu ia keluar dari waktu yang sulit.

"Aku ingin berterima kasih kepada Tuhan yang menjagaku tetap hidup dan baik. Untuk penggemarku, selamanya aku merasa beruntung atas semua cinta dan dukungan selama minggu lalu dan seterusnya. Hal positif dan doa telah membantuku melewati masa sulit ini," kata Demi Lovato.

Orang-orang yang bantu Demi Lovato Pulih

Tak hanya untuk para penggemar yang telah mengirimkan doa dan dukungan untuknya, Demi Lovato juga mengucapkan terima kasih untuk orang-orang yang telah membantu menyelamatkan nyawanya.

"Aku ingin berterima kasih pada keluargaku, timku, dan para staf di Cedars-Sinai yang berada di sisiku sepanjang waktu. Tanpa mereka aku tak akan di sini menulis surat ini untuk kalian semua," ujarnya.

Kini Demi pun akan memasuki fase selanjutnya untuk membantunya lepas dari jeratan alkohol dan narkotika. Lekas pulih Demi Lovato!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading