Sukses

Entertainment

Pengakuan Richard Kyle atas Hubungannya dengan Jessica Iskandar

Fimela.com, Jakarta Beberapa waktu belakangan Jessica Iskandar disebut memiliki kedekatan dengan Richard Kyle. Selama ini pihak Jessica yang memberikan pernyataan. Namun kali ini giliran Richard Kyle yang buka suara terkait isu kedekatan mereka.

Richard mengaku dirinya memang dekat dengan Jessica Iskandar. "Ya aku sangat dekat sama Jessica," kata Richard Kyle di preskon Viu Original Series Halustik, kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin (6/8/2018).

Namun kedekatannya dengan Jessica juga keseringannya bepergian bareng bukan selayaknya pasangan yang hanyut dalam asmara. Sekarang ini Richard hanya menganggap Jessica sebagai teman saja.

"Dia temen aku. Kita sering hangout kalau kita ada waktu terus sering hangout, sama Erick, Jes, sama El Barrack, mereka seru banget sih," lanjut pemeran film Insya Allah Sah itu.

Tak hanya sosok yang menyenangkan, namun sosok Jessica Iskandar bagi aktor 30 tahun tersebut merupakan seorang yang apa adanya. Ia juga mengaku banyak terinspirasi dengan kepintaran dan sikap Jessica.

"Jessica dia orang apa adanya, pinter, mamah yang menginspirasi buat aku sih, soalnya single mother itu juga ada banyak kesulitan kan dalam hidupnya, soalnya aku lihat family dia wah sangat solid sangat kuat," ujarnya.

Pria kelahiran Melbourne, Australia, 15 Desember 1987 tersebut menegaskan sekali lagi bahwa Jessica Iskandar merupakan wanita yang sangat baik. "Dan dia emang orang menarik ya, good person," tandas Richard Kyle.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading