Sukses

Entertainment

Gaya Keren iKON di Teaser Comeback Terbaru

Fimela.com, Jakarta iKON menjadi satu dari sederet grup k-pop yang telah memberikan kepastian bakal segera comeback. Menjelang perilisan, mereka pun mantap membuat penasaran dengan meluncurkan teaser-teaser.

Pada (17/7) lalu, boyband pelantun Love Scenario ini telah mengunggah teaser untuk mini album terbaru, New Kids: Continue. Di potret tersebut nampak mereka berpose bersama latar biru dan bunga-bunga.

Nah kini, iKON kembali hadir dengan teaser yang tidak kalah menarik. Tidak hanya itu, mereka juga turut menyertakan keterangan dengan berbagai tanda pagar yang menunjukkan comeback akan segera rilis.

Seperti yang diketahui, mini album New Kids: Continue rencananya bakal diluncurkaan pada 2 Agustus mendatang. New Kids: Continue juga siap melengkapi trilogi dari New Kids: Begin dan New Kids: Return.

Lalu, seperti apa teaser keren terbaru iKON menjelang comeback? Yuk, simak bersama rangkuman selengkapnya seperti berikut ini.

Teaser Terbaru Comeback iKON

Setelah dengan nuansa bunga-bunga, kini iKON kembali dengan potret teaser lainnya. Potret tersebut berlatar warna merah dengan tulisan dengan warna serba putih dan potret hitam putih para personel, B.I, Bobby, Jinhwan, Yunhyeong, Donghyuk, Ju-ne, dan Chanwoo.

Selain berpose, iKON juga menampilkan ekspresi misterius namun dibalut dengan gaya yang santai dan keren. Aksi mereka tersebut sukses membuat iKONIC, demikian fans setia mereka akrab disapa begitu penasaran.

Rangkaian New Kids

Seperti yang diketahui, iKON sebelumnya telah meluncurkan single album bertajuk New Kids: Begin pada 22 Mei 2017 lalu. Kemudian, hadir pula album kedua, Return, pada 25 Agustus 2018 yang dibalut dengan nuansa k-pop, hip hop, dan dance pop.

Nah, New Kids: Continue dari iKON akan dirilis dalam mini album yang siap dirilis pada 2 Agustus 2018 mendatang. Akankah lagu-lagu di mini album tersebut bakal melampau kesuksesan single-single mereka sebelumnya? Kita nantikan saja kejutannya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading