Sukses

Entertainment

Demi Bakso, Maia Estianty Rela Naik Jet Pribadi ke Malang

Fimela.com, Jakarta Gaya hidup mewah memang sudah lama, begitu lama, melekat di diri seorang Maia Estianty. Kendati tak lagi aktif di industri musik tanah air, namun bisnis yang dijalani ibu tiga anak ini kiranya berjalan begitu lancar.

Buktinya di sejumlah unggahan di akun Instagram-nya, Maia bisa memperlihatkan gaya hidup yang tak hanya sekedar berkecukupan. Seperti belum lama ini, ia terlihat naik jet pribadi bersama kedua temannya, Dita Anggraeni dan Yuni Shara,

Pergi ke Malang, ketiganya ternyata berniat untuk mencicip kuliner salah satu kota di Jawa Timur tersebut. "Mau terbang kuliner ke Malang (Batu) ke rumah Yuni Shara," tulis Maia di keterangan foto yang dimaksud.

Lebih lanjut, perempuan kelahiran Surabaya, Jawa Timur, itu menyebut beberapa nama kuliner yang hendak dicoba di sana, termasuk bakso. "Makan bakso, rawon, ketan, tempe menjes, lumpia. Wareg pol," imbuh Maia.

Di akhir keterangan foto, Maia Estianty juga menjelaskan, dirinya bersua dengan Momo Geisha yang ternyata memang sudah menetap di Malang. "Di Malang pun ketemu sama @therealmomogeisha yang sudah menetap di Malang sekarang," tandasnya.

Kebahagiaan Netizen Lihat Maia Estianty

Pergi ke Malang naik jet pribadi, warga dunia maya mengaku senang untuk Maia Estianty. Pasal, keputusannya untuk menikmati hidup sekarang ini dianggap merupakan buah hasil sabar di masa silam.

"Senangnya lihat bunda. Jagoan memang menangnya belakangan ya, bun," tulis salah satu netter. "Kehidupan bunda Maia ini bikin ngiri ya. Tanpa suami, tapi tetap happy. Sumringah terus," sambung yang lain.

Gaya Hidup Mewah Maia Estianty

Di samping sering sekali didapati naik jet pribadi, Maia Estianty masih punya bukti lain dari gaya hidup mewah yang dijalaninya. Mulai dari penampilan, sampai liburan yang tak jarang dilakoni perempuan 42 tahun tersebut.

Seperti diketahui, beberapa waktu belakangan, Maia terlihat tengah menghabiskan waktu di Langkawi, Malaysia. Berdasarkan unggahan di akun Instagram-nya, perjalanan ke negara tetangga ini ia lakoni langsung dari Malang, Jawa Timur, usai berwisata kuliner.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading