Fimela.com, Jakarta Semakin banyak aktor dan aktris Indonesia yang merasakan pengalaman bermain di film horor. Yang terbaru adalah Mikha Tambayong. Aktris yang biasa tampil di film drama dan komedi ini untuk pertama kalinya bermain di genre horor lewat film 13 The Haunted.
Mikha pun merasa tertantang dan jadi kesempatannya untuk terus menggali kemampuan aktingnya di film yang diproduseri Raffi Ahmad tersebut. "Aku pengen challenge diri aku buat main genre lain. Lalu ditawari main film horor sama Raffi . Ini jadi kesempatan buat aku buat belajar juga sama Mas Rudi sutradaranya," terang Mikha Tambayong, seperti dilansir dari kapanlagi.com.
Advertisement
BACA JUGA
Dalam film tersebut, Mikha Tambayong berperan sebagai Clara, sosok gadis yang punya indera keenam. Buat membangun karakter Clara ini Mikha banyak melakukan hal yang belum pernah ia lakukan sebelumnya, seperti melakukan workshop selama sebulan.
Mikha tak perlu membuka mata batin untuk memperdalam karakternya. Ia cukup melakukan observasi pada orang-orang yang memiliki indera keenam, terutama gestur tubuh mereka saat melihat makhluk halus. Selama proses syuting berlangsung Mikha mengaku tak mengalami kendala, hanya saja suasananya sedikit berbeda.
Gadis berusia 23 tahun ini pun tak kapok main film horor. Syuting film horor buat pertama kalinya ini tentu akan jadi pengalaman baru baginya.
Selain Mikha Tambayong, film 13 The Haunted juga dibintangi oleh Al Ghazali, Marsa Aruan, Jeremy Thomas, Valerie Thomas, Mumu Ghomez dan Steffi Zamora. Rencananya film 13 The Haunted yang disutradarai Rudi Soedjarwo ini akan dirilis pada 26 Juli 2018.