Fimela.com, Jakarta Salah satu festival musik yang ditunggu-tunggu, We The Fest 2018 akan digelar pada 20-22 Juli 2018 mendatang. Acara ini menghadirkan sejumlah musisi ternama, salah satunya solois Andien.
Andien mengaku ini adalah pertama kali baginya didapuk untuk mengisi acara tersebut. Ibu satu anak itu pun mengaku nervous menjelang hari H.
"Sejujurnya aku deg-degan banget sih, ini pertama kalinya dapet undangan We The Fest. Yang aku tahu dari tahun-tahun sebelumnya, karena aku sempat dateng beberapa tahun lalu. Animo seru banget yang datang juga seru-seru banget. Kebanyakan milenials banget," tukas Andien saat ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (4/7/2018).
"Deg-degan kenapa karena yang aku tahu perfomer Indonesia lainnya juga deg-degan kalau diundang. Ini acara hipe banget. Ditunggu setiap tahunnya juga ya. Pas ada pengumuman line up nya siapa aja," tambah Andien.
Advertisement
Janjikan Sesuatu yang Beda
Rencananya, Andien akan menyanyikan tiga lagu di hari Sabtu (21/7/2018) mendatang. Bahkan dirinya kini tengah mempersiapkan penampilan yang berbeda dari dirinya yang sebelumnya.
"Yang jelas aku sendiri akan mempersiapkan sesuatu yang berbeda dibandingkan festival lainnya, dan akan ada sesuatu yg berbeda ada kejutan pengennya fresh jadi orag kaya belum pernah lihat perfomance kita seperti itu dibandingkan festival aku sebelumnya," jelas Andien.
Tak Keluar dari Jalur
Meski akan tampil beda, Andien tegaskan dirinya takkan keluar dari jalur musiknya. "Yang jelas aku ga akan keluar dari jalur aku, terus aku pakai dancer banyak gjtu ya misalnya. Kemarin sudah dkbahas. Aku akan jadi aku. Yang jelas dari visual akan dibangun dari energi di situ," ungkap Andien.
Advertisement
Penuh Warna
Menurut Andien yang pasti dirinya akan manggung dengan konsep warna-warni. Sekaligus dirinya tengah mempromosikan lagunya tersebut.
"Yang pastinya dengn warna-warna. Karena aku masih campainge lagu warna-warna," tukas Andien.