Sukses

Entertainment

Gosip Terkini: Caisar, Aura Kasih, Jennifer Dunn

Fimela.com, Jakarta Gosip Terkini kali ini membahas tentang kesederhanaan pernikahan Caisar dan Intan Sri. Caisar yang dikenal dengan joget khasnya itu menikahi Intan pada Sabtu (30/6/2018). Pernikahan tersebut berlangsung sederhana.

Caisar memberikan perhiasan seberat 12 gram sebagai maskawinnya, sesuai permintaan Intan. Keduanya pun menggelar resepsi di tempat orangtua Intan di kawasan Bogor, Jawa Barat. Semua berlangsung sederhana namun tidak mengurangi kebahagiaan Caisar dan istrinya.

 

Caisar juga tidak merencanakan bulan madu mahal. Ia mengungkapkan, cukup mengajak sang istri ke Kebun Raya Bogor, tempat rekreasi merakyat yang ada di Bogor, Jawa Barat.

Sementara itu, pernikahan Caisar pun ditanggapi dengan rasa syukur Indadari, mantan istri Caisar. Diketahui, Indadari telah menikah terlebih dahulu setelah bercerai dari Caisar.

 

Aura Kasih tak ingin bawa kasus video mesum mirip dirinya ke polisi

Aura Kasih merasa menjadi korban orang-orang yang tak bertanggung jawab. Sebuah video mesum yang viral di media sosial, disebutkan dirinya sebagai salah satu pemain. Tentu saja Aura membantah hal tersebut.

Bahkan Aura Kasih berani bersumpah, jika dirinya bukanlah perempuan dalam video mesum yang sudah kadung jadi pembicaraan warganet. Merujuk salah satu komentar pakar telematika ternama, Aura Kasih menegaskan jika ia tak terlibat dalam video mesum yang saat ini beredar.

Meski demikian, Aura Kasih tak ingin membawa kasus tersebut ke ranah hukum. Ia tak ingin direpotkan dengan pemanggilan pihak berwajib dan pemeriksaan. Baginya, cukup mengklarifikasi di sosmed dan media yang ada.

 

Jennifer Dunn merana, Sarita Abdul Mukti diberi ucapan selamat

Saat Jennifer Dunn divonis empat tahun penjara oleh Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, warganet justru membanjiri akun media sosial Sarita Abdul Mukti. Sarita diketahui merupakan mantan istri Faisal Harris yang saat ini sudah menikah dengan Jennifer Dunn.

Netizen berharap, vonis yang lebih berat dari tuntutan pada Jennifer Dunn, bisa sedikit mengobati luka hati Sarita gara-gara Faisal lebih memilih Jennifer Dunn ketimbang mempertahankan rumah tangganya.

Berita tentang Caisar, Aura Kasih dan Jennifer Dunn, masuk dalam konten Gosip Terkini kali ini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading