Sukses

Entertainment

Ria Ricis Dukung Aksi Buka Suara Soal Via Vallen Dilecehkan Pemain Bola

Fimela.com, Jakarta Kasus pelecehan seksual yang menimpa Via Vallen masih menjadi sorotan sebagian masyarakat khususnya di Indonesia. Hingga saat ini, pemberitaan tentang Via Vallen dilecehkan oleh pemain bola itu masih menjadi topik hangat.

Insiden pelecehan seksual ini berawal ketika Via Vallen mendapat direct message dari pemain bola. Namun, isi pesan tersebut dianggap telah melecehkan Via karena ada unsur mengajak hal-hal negatif.

 

Setelah itu, isi pesan tersebut langsung diunggah insta story perempuan kelahiran Surabaya, Jawa Timur. Dengan curhatan itu, Via Vallen langsung menuai beragam reaksi dan komentar dari berbagai kalangan.

Keputusan Via Vallen mengunggah screenshot direct message tersebut mengundang pro dan kontra. Ada yang memberi dukungan bahkan ada yang mencibir di akun sosial medianya.

Bahkan, ada yang menyebut bahwa Via Vallen itu lebay dan mencari sensasi demi popularitas. Kendati begitu, kasus ini belum menemukan titik terang sehingga banyak dukungan dari penggemar Via Vallen.

Ria Ricis dukung aksi speak up Via Vallen

Dengan kasus pelecehan seksual yang dialami Via Vallen, penggemar Via bernama Vyanisty turut mendukung. Salah satunya, Ria Ricis yang mengaku sebagai Vyanisty garis keras. Ia mendukung aksi Via Vallen buka suara untuk menyatakan yang sebenarnya.

"Saya sebagai Vyanisty satu hati merasa bangga pada @viavallen sebab berani bicara pada dunia bahwa pelecehan seksual sekecil apapun di sosmed itu tidak baik. Tapi anehnya ada aja beberapa netijen yang malah membully korban pelecehan," tulisnya.

"Ada aja yang cari kesalahan korban, bahkan ada aja yang cari gebetannya yang tiba-tiba hilang tanpa alasan pas lagi sayang-sayangnya," tulis Ria sebagai keterangan fotonya untuk mendukung Via Vallen. (Guntur Merdekawan/KapanLagi.com)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading