Fimela.com, Jakarta Tasya Kamila baru saja lulus S2 di Columbia University, New York, jurusan Administrasi Publik di tahun 2018. Kini, penyanyi cilik itu ingin menjadi seorang menteri.
Bagi Tasya, dirinya sudah dilatih untuk menjadi orang yang dapat membuat kebijakan saat kuliah di luar negeri. Karena itulah ia yakin cita-citanya tersebut bisa tercapai suatu saat nanti.
Advertisement
BACA JUGA
"Sebenernya aku kan rada-rada terobsesi pengen jadi menteri, jadi yang penting kalau sekarang aku udah tahu dulu ilmunya karena di sekolah aku udah di traine atau udah dilatih bagaimana caranya menformulasikan dan juga menimplementasikan kebijakan gitu, fokusnya aku sendiri memang di energi dan lingkungan, " tutur Tasya Kamila saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (4/6/2018).
Wanita bertubuh mungil itu pun menjelaskan alasannya ingin menjadi seorang menteri. Baginya ia sering kali mendampingi ibu dan bapak menteri saat membuat kebijakan. Karena itulah dirinya mempunyai cita-cita tersebut.
"Nggak tahu ya, karena setiap orang pasti punya cita-cita aku terinspirasi awalnya karena aku jadi duta lingkungan, duta konsumen, aku banyak kerja sama dengan kementrian, banyak mendampingi bapak atau ibu menteri dan aku melihat betapa para menteri itu bisa membentuk arah kebijakan di Indonesia dan juga berpengaruh pada hajat hidup orang banyak, aku pengin menjadi orang yang seperti itu. Semoga saja kesampain, semoga saja apa yang aku pelajari dan apa yang aku usahakan bisa bermanfaat juga buat bangsa dan negara ini," jelas Tasya Kamila.
Advertisement
Tasya Ingin Jadi Menteri Lingkungan
Diantara banyak menteri di Indonesia, Tasya memiliki keinginan untuk menjadi Menteri Lingkungan. Namun menurut Tasya, semua itu tergantung presiden nanti yang akan menentukannya.
"Itu sebenernya tergantung presidennya ya mau taruh dimana kan, tapi kalau aku sendiri sekarang aku belajar banyak tentang lingkungan, tentang energi dan background aku kan juga dari accounting gitu jadi banyak tahu juga tentang finance," ujar Tasya Kamila.