Sukses

Entertainment

Gogon Srimulat Tak Seperti Biasa Saat Terakhir Melawak

Fimela.com, Jakarta Pelawak atau komedian Gogon Srimulat telah meninggal dunia di Lampung pada Selasa (15/5/2018) sekitar pukul 05.00 WIB. Sahabat sekaligus teman terdekatnya, Kadir menceritakan bahwa pemilik nama asli Margono itu telah pergi untuk selama-lamanya.

Menurut Kadir, Gogon dikenal dengan penampilannya yang khas yakni rambut jambul itu sempat tak sadarkan diri di hotel tempat mereka menginap dan beristirahat.

Kala itu, Kadir menghubungi sahabatnya Didi Kempot yang berada satu hotel dan menceritakan kondisi Gogon. Bahkan, mereka kaget karena Gogon diajak berbicara saat itu diam dan kondisinya sudah lemas.

"Salah satu anak Gogon Srimulat kan ikut mengawal. Jam 5 pagi si anak Gogon bangunkan Didi Kempot. Papa pingsan, katanya. Diajak ngomong diam saja, lemas," ujar Kadir saat dihubungi melalui telepon, Selasa (15/5/2018).

Tanpa pikir panjang, menurut penuturan Didi Kempot kepada Kadir bahwa ia langsung membawa Gogon ke rumah sakit terdekat. "Akhirnya Didi Kempot inisiatif bawa ke rumah sakit. Dipanggilkan ambulans. Karena Didi mengejar pesawat, ya sudah dipikir cuma pingsan saja. Asisten Didi suruh temani dengan anaknya Gogon di rumah sakit, ternyata pas Didi di bandara, diberitahu kalau Gogon sudah meninggal," urai Kadir.

Gogon tak seperti biasa

Sementara itu, Kadir menceritakan kondisi terakhir ketika dirinya melawak bersama Gogon Srimulat. Kala itu, Gogon memang tampil tak seperti biasa. Wajahnya tampak pucat dan bengkak. Padahal, Gogon yang biasa ceria dan bercanda tapi saat itu terlihat lemas seperti kurang bergairah.

"Sudah lemas. Diam saja begitu, padahal biasanya kan bercanda terus dengan saya atau ngobrol. Nah dia sudah kayak blank dan pucat banget, wajahnya juga bengkak-bengkak," ucapnya.

Gogon meninggal dunia di usia 58 tahun

Pria kelahiran Surakarta, Jawa Tengah 31 Desember 1959 itu meninggal dunia di rumah sakit Kotabumi, Lampung. Pemilik nama asli Margono itu meninggal dunia di usia 58 tahun.

Rencananya, jenazah komedian Gogon Srimulat akan dimakamkan di Solo, Jawa Tengah. Proses pemakaman akan dilakukan pada Rabu (16/5). "Jenazah langsung dibawa ke solo oleh Didik kempot dengan pesawat udara. Sekian dari saya. ( kadir)," ujar kadir.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading