Sukses

Entertainment

Proses Syuting “Spectre” Bisa Dilihat Langsung dari Snapchat?

Jakarta Ini dia salah satu film box office yang begitu ditunggu menjelang akhir tahun 2015. Film terbaru petualangan agen 007, James Bonds, yang berjudul “Spectre”. Baru saja tayang 26 Oktober lalu, di negeri Ratu Elizabeth, Inggris, action movie ini berhasil meraih keuntungan sebesar 24.5 juta dolar AS. Dengan nominal angka tersebut, Spectre berhasil memecahkan rekor sebagai film berpendapatan terbesar dalam sejarah tangga box office Inggris.

Di Indonesia sendiri, film James Bond ini akan segera tayang di 6 November 2015, Fimelova. Buat kamu yang penasaran dan nggak sabar menunggu kehadiran film ini, salah satu jejaring sosial “Snapchat” siap untuk menjawab rasa penasaran kamu. Yap! bekerja sama dengan Sony Pictures, Snapchat membuat chanel Discover yang menayangkan proses syuting di belakang layar Spectre.

Bagi Snapchat sendiri, ini adalah kali pertama dimana mereka membantu mempromosikan film dengan membuat chanel Discover. Tanpa mengenal waktu, video ini bisa kamu akses selama 24 jam non-stop, Fimelova. Beberapa tayangan yang bisa kamu saksikan antara lain, aksi kejar-kejaran yang dilakukan James Bond menggunakan mobil, dan adegan di pegunungan Alpine, Austria. Buat kamu yang ingin relaks sejenak di tengah waktu kerja, mungkin menonton cuplikan video Spectre selama proses syutingnya berlangsung menarik juga. Anyone?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading