Sukses

Entertainment

Usai Isu Kencani Bodyguard, Kylie Jenner Tampil Bareng Travis Scott di MET Gala 2018

Fimela.com, Jakarta Selama beberapa waktu terakhir, Kylie Jenner dikabarkan menjalin hubungan terlarang dengan sang bodyguard, Tim Chung. Hal tersebut bermula dari asumsi warganet atas kemiripan mata dari baby Stormi dengan Tim.

Seolah ingin menepis rumor yang beredar, Kylie pun semakin sering tampil dengan kekasihnya, Travis Scott. Termasuk kala si bungsu dari Kardashian - Jenner sister ini hadir di red carpet MET Gala 2018, Senin (7/5) malam.

Untuk pertama kalinya, Kylie menggandeng Travis di acara prestisius semacam ini. Pasangan muda ini pun tampil kompak dalam balutan busana berwarna serba hitam.

Kylie yang baru tiga bulan melahirkan itu tampak memakai dress black velvet dari Alexander Wang dan kacamata. Sementara Travis memakai kostum seperti tentara dengan ikat pinggang kulitnya.

Selama berada di red carpet MET Gala 2018, Kylie Jenner dan Travis Scott pun tak hentinya mengumbar momen mesra. Rapper berusia 26 tahun tersebut bahkan tak sungkan untuk mencium pipi wanita yang telah memberikannya seorang putri yang cantik.

Sempat kencan

Sebelum hadir di ajang MET Gala 2018, Kylie Jenner dan Travis Scott sempat menghabiskan malam di New York. Keduanya terlihat asyik hang out bersama anggota keluarga Kardashian lainnya seperti Kendall Jenner di pusat hiburan di New York, Sabtu (5/5) malam.

Penampilan pertama Kylie Jenner pasca persalinan

MET Gala 2018 merupakan penampilan pertama Kylie Jenner di acara besar, pasca melahirkan pada 1 Februari 2018 lalu. Tak ayal, banyak penggemar yang sangat antusias. Apalagi Kylie dan Travis Scott belum pernah tampil bersama sejak baby Stormi lahir.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading