Menyisihkan waktu liburan menjadi agenda wajib yang dilakukan Tara Basro buat melepas kepenatan dalam pekerjaan. Tara mengaku nggak selalu merencanakan perjalanannya, ia lebih menyukai hal yang spontan.
Mulai tahun depan, Tara akan mulai mewujudkan mimpinya berlibur keliling Indonesia bersama Eva Celia, sahabat yang ia kenal melalui film “Pendekar Tongkat Emas”. “Mimpi aku, bisa menginjakkan kaki dari Sabang sampai Merauke. Tempat pertama adalah Nusa Tenggara Timur,” ceritanya. “Aku merasa hati aku sudah tertambat di Indonesia Timur,” tambahnya menjelaskan.
Advertisement
Saat melakukan perjalanan, tempat yang wajib dikunjungi oleh Tara adalah pasar seni yang menjual karya patung maupun kain. “Aku mengagumi karya seni Indonesia dan ingin bisa mengoleksi karya patung dan kain dari berbagai daerah,” ucapnya.
Pengalaman Tara mengunjungi berbagai kawasan, baik Indonesia maupun luar negeri, memang cukup banyak. Maklum, ayahnya yang bekerja pada sebuah perusahaan maskapai ternama lokal seringkali memboyong keluarganya ke berbagai tempat. “Aku pernah tinggal di Paris, Beijing, Vietnam, Batam, Manado, Makassar, Australia hingga akhirnya balik ke Indonesia,” ceritanya.
Meski berhasil menginjakkan kaki di berbagai tempat, Tara memiliki sedikit penyesalan yang baru ia sadari. “Karena aku terlalu muda dan nggak peduli, aku justru nggak mengunjungi tempat-tempat menarik saat itu. Aku hanya menjalani hidup sehari-hari,” ungkapnya.
Bahkan, kemampuan bahasa Prancis yang dulu ia punya, kini sudah meluntur. Dari pengalamannya tadi, Tara bercerita ingin perbaiki kesalahannya. “Ingin mulai belajar berbagai bahasa lagi, termasuk Bahasa Prancis dan Jerman,” tutupnya.
Selain Indonesia, Tara memang punya keinginan untuk mengunjungi belahan dunia lain. Menyusuri keindahan pantai di Brazil dan Hawaii jadi tujuan liburan lainnya.