Sukses

Entertainment

Izin Suami Jadi Lampu Hijau Bagi Nindy Buat Kembali Berkarier

Sukses berkarier menurut Nindy adalah ketika perempuan mampu meyeimbangkan urusan pekerjaan dan keluarga. Itulah mengapa, ia rehat selama tiga tahun dari industri rekaman dan fokus mengurusi rumah tangga yang baru dibinanya bersama Askara Parasady. Kehadiran Sang Buah Hati, Abhi menguatkan naluri keibuannya. Ia pun rela menunda karier yang diyakini masih dapat dikejarnya. Kini, Nindy yang memiliki imej dewasa dari segi penampilan dan karya, siap kembali berkarier lewat album terbaru berjudul Cinta yang Baru.

Di ajang peluncuran albumnya yang bertema high tea party (11/6), Nindy membagi cerita soal siasatnya mengejar karier dan mengurusi keluarga. “Sebelum kembali bekerja, aku sempat berdiskusi dengan suami. Ia akhirnya mengizinkan asal aku nggak melupakan kewajibanku terhadap keluarga dan dapat menjaga kepercayaan yang ia kasih,” ceritanya. Meski kembali sibuk bekerja, perempuan berdarah Minang ini mengaku tetap melakukan pekerjaan rumah tangga. “Sejauh ini, aku masih mengurusi rumah dan memasak. Yang aku ingin tetap lakukan adalah mengantar Abhi ke sekolah meski belakangan agak sulit dilakukan karena adanya pekerjaan,” tambah perempuan yang peduli akan penampilannya ini.

Menyinggung soal penampilan, penyanyi peraih penghargaan AMI Awards ini angkat bicara, “Menjadi ibu bukan berarti harus terbelakang dalam urusan penampilan. Memang ada beberapa pakaian yang aku hindari misal tanktop atau celana pendek. Yang jelas tampil dandan dengan tatanan rambut cantik itu sangat perlu.”

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, Nindy mengaku percaya masih memiliki waktu mengejar impiannya yang tertunda yaitu mendapatkan penghargaan dalam beberapa kategori di ajang AMI Awards sampai ingin menjadi produser di beberapa lagu dalam albumnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading