Advertisement
Next
Shanty
Shanty Paredes, sekarang nama ini yang disandangnya. Sejak menikah dan memiliki seorang buah hati, Shanty pun meninggalkan dunia hiburan yang telah membesarkan namanya. Sebelum akhirnya berprofesi sebagai penyanyi dan juga aktris, Shanty menjajaki dunia hiburan sebagai penari latar. Buat kamu generasi 90-an, pasti tahu dong lagu ‘Inikah Cinta’ yang dibawakan grup ME? Nah, kalau kamu perhatikan, Shanty terdapat dalam jajaran penari latar dalam video klip tersebut. Setelah itu, bertubi-tubi kesempatan dan keberuntungannya di dunia hiburan pun terbuka lebar. Menyanyi, berakting, dan memandu acara dilakoninya sekaligus, hingga pada tahun 2010 ia menikah dan memutuskan untuk menjalani profesi barunya sebagai Ibu Rumah Tangga.
Next
J.Lo
Tak berbeda dengan Shanty, penyanyi dari Amerika Latin ini pun mengawali kariernya di dunia hiburan Amerika sebagai penari. Tak dipungkiri gerakan-gerakan enerjik mantan istri Marc Anthony hingga saat ini masih sangat memukau. Pada tahun 1991 hingga tahun 1993, J.Lo menjalani kariernya di dunia hiburan sebagai penari latar. Pernah melihat video klip NKOTB di awal 90-an? Atau video klip Janet Jackson di tahun 93? Nah, pasti kamu bisa menemukan kekasih Casper Smart ini. setelah tahun 93, karir J.Lo melambung pesat, baik sebagai penari, aktris, dan juga penyanyi.
Advertisement
Next
Olga Syahputra
Lelaki kelahiran 1983 ini membuktikan kalau nongkrong seharian di tempat syuting bukanlah pekerjaan yang tidak menghasilkan. Tidak berbuah materi secara langsung memang, tapi kini Olga memetik manis hasil tongkrongannya di tempat syuting. Bisa dibilang saat ini Olga memegang predikat presenter kondang Indonesia, terlepas dari kasus-kasus yang berkembang mengikuti ketenarannya. Pada tahun 2009 hingga 2012, berbagai penghargaan berhasil ia raih. Nama Olga pun kini seolah tidak bisa dilepaskan dari dunia hiburan Indonesia sejak karirnya melejit menjadi presenter sebuah acara musik pada tahun 2008.
Next
Dude Harlino
Secara terang-terangan, salah satu Raja sinetron Indonesia ini pun mengakui kalau kariernya dimulai sebagai pemain figuran. Mungkin sekadar lewat dan wara-wiri di beberapa scene yang bahkan nyaris tidak dipedulikan oleh penonton, tapi ternyata lewat aktingnya sebagai figuran, Dude sekarang bisa menjadi salah satu artis sinetron yang cukup diperhitungkan. Berawal dari bayaran yang hanya beberapa belas ribu, “tarif” lelaki yang pernah digosipkan dekat dengan Naysilla Mirdad ini tentu sudah berjuta-juta kali lipat dari honor pertama yang ia peroleh. Tak hanya Dude, Teuku Wisnu pun masuk ke dunia hiburan melalui peran “kacangan” yang ia dapat.
Advertisement
Next
Channing Tatum
Nah, siapa yang nggak tahu dengan sosok lelaki bertubuh besar ini? Nama Channing tengah berjaya di Hollywood saat ini. semua film yang ia bintangi hampir semua masuk box office. Tapi, ternyata puncak kariernya saat ini nggak begitu saja ia dapatkan. Lelaki yang juga mantan atlet olahraga ini pernah berprofesi sebagai penari striptis. Bahkan, ia dikenalkan dengan dunia hiburan komersil Hollywood untuk kali pertama melalui kelihaiannya menari. Channing ambil bagian sebagai penari latar Ricky Martin dalam video klipnya yang berjudul ‘She Bangs’. Pengalamannya sebagai penari striptis selama bertahun-tahun inilah yang menjadi ide awal lahirnya film Magic Mike. Hm, penasaran kan bagaimana hot-nya seorang Channing saat beraksi dengan pakaian dalamnya?
Next
Madonna
Diva Amerika yang satu ini pun harus memulai kariernya dari nol. Di awal karier, Madonna merupakan penari dan penyanyi latar seorang penyanyi disko asal Prancis, Patrick Hernandez. Namun, penyanyi asal Prancis tersebut rupanya nggak suka dengan rasa percaya diri Madonna yang dinilai terlalu berlebihan. Alhasil, Madonna hanya dua kali tampil bersamanya. Ada perjuangan, tentu akan ada hasil yang dipetik. Madonna membuktikan bahwa rasa percaya dirinya pada saat itu tidak berlebihan. Faktanya, hingga berusia setengah abad, Madonna masih bisa tetap eksis berkarya di dunia hiburan Amerika. No pain, no gain!