Sukses

Entertainment

Rayakan Momen Berharga dengan Kemewahan Es Krim, Cocktail, dan Perjalanan Ke Singapura

Next

Rasakan kemewahan peluncuran Es Krim Gold pertama di dunia

Siapa yang nggak kenal dengan es krim yang selalu memanjakan lidah para pleasure seekers? Yes, Magnum! Setelah mengawali kemunculannya dengan kelezatan es krim vanilla yang dibalut dengan kemewahan cokelat Belgia, kali ini Magnum membuat terobosan dengan menghadirkan produk inovatif terbaru mereka, Magnum Gold.

magnumEs krim vanilla yang dilapisi perpaduan sea-salt caramel dan cokelat Belgia berwarna emas sudah bisa mulai dinikmati para pleasure seekers di Indonesia sejak bulan lalu. Oky Andries selaku Brand Manager Wall’s Magnum mengataka bahwa Magnum Gold merupakan sebuah bentuk apresiasi bagi para pleasure seekers yang berhak mendapatkan pleasureable masterpiece yang bisa didapatkan sehari-hari.

Acara peluncuran Magnum Gold di Indonesia menyita perhatian masyarakat umum dan juga selebriti Ibukota. Menggandeng seorang World Chocolate Maker yang juga seorang chocolate sculpture, Gerhard Petzl, Magnum menghadirkan sebuah masterpiece berupa pleasureable items dalam sebuah bentuk es krim Magnum Gold raksasa.

Bukan Magnum kalau tidak membuat pesta berkesan untuk sebuah produk barunya. Setelah pada siang hari produk ini diluncurkan secara resmi kepada pewarta berita, malam harinya Magnum M Café penuh sesak dengan kehadiran para selebriti karena diadakan Gold Party. Marissa Nasution, Mike Lewis, Chantal Della Concetta, Sigi Wimala, Meisya Siregar, termasuk fimelista kami, Becky Tumewu, dan masih banyak lagi famous faces lainnya, hadir di sana dan terlihat menikmati kemewahan es krim berlapis emas itu. Acara semakin meriah dengan penampilan Dira Sugandi yang sudah memasuki trimester kedua kehamilannya, namun tetap saja memukau ketika menyanyi didampingi dentuman musik pilihan DJ Anton Wirjono.

Next

Pilih dan nikmati langsung cocktail yang sesuai dengan keinginanmu bersama Ketel One Vodka

Resmi diluncurkan, ‘Ketel One Fraternity Program’ merupakan sebuah program yang dirancang khusus untuk menyatukan para bartender di Indonesia. program ini bertujuan untuk memberi akses kepada para bartender untuk saling menginspirasi dan juga berbagi aktivitas.

Peresmian program ini diadakan pada tanggal 18 September bertempat di restoran Kembang Goela, Sudirman, Jakarta. Hadir beberapa bartender yang didatangkan langsung dari Jepang, Singapura, dan Libanon untuk memeriahkan peluncuran ‘Ketel One Fraternity Program’.

ketel oneDalam acara ini, para tamu yang hadir bisa bebas memilih sendiri bahan dasar cocktail yang mereka inginkan, mulai dari buah-buahan, seperti buah naga, kiwi, dan melon; hingga rempah-rempah, seperti kayu manis dan juga lada. Para tamu memilih mengambil langsung bahan dasar cocktail dan membawanya langsung ke meja bartender untuk langsung diolah menjadi segelas minuman cantik.

Nggak hanya itu, selain bebas bereksperimen dengan berbagai berbagai bahan untuk cocktail mereka, para tamu juga bebas berinteraksi dan berdiskusi seputar cocktail dengan para bartender berbakat yang hadir pada hari itu.

Next

Brand’s Essence of Chicken tingkatkan daya tahan tubuh dan kecerdasan anak lewat Olimpiade Sains

Brand’s Essence of Chicken merupakan salah satu merk multivitamin yang dipercaya dapat meningkatkan stamina tubuh dan kemampuan kerja otak yang bisa dikonsumsi siapapun. Kali ini, dalam rangka ikut mencerdaskan anak Indonesia, Brand’s Essence of Chicken (BEC) mengadakan Olimpiade Sains Kuark yang diikuti oleh anak-anak Sekolah Dasar.

kuarkSekitar 87.000 anak Sekolah Dasar yang berasal dari seluruh penjuru Indonesia mengikuti lomba yang behadiah perjalanan ke Singapura ini. Indra Laban selaku Vice President & General Manager PT Cerebos Indonesia mengatakan bahwa BEC ingin terlibat dalam peningkatan kualitas pendidikan generasi muda Indonesia agar mereka dapat meraih masa depan yang lebih baik melalui program pendidikan ini.

Pada pertengahan September lalu, (BEC) menerbangkan 3 orang anak peserta Olimpiade Sains Kuark dengan nilai tertinggi ke Singapura. Edutrip ini berlangsung selama 3 hari dan dalam waktu 3 hari anak-anak tersebut berkeliling ke BRAND’S® Brain Research Center di Biopolis, Science Center Singapura, dan juga Universal Studio. Indra juga menambahkan bahwa dengan hadirnya kegiatan seperti ini diharapkan bisa membantu meningkatkan semangat anak Indonesia untuk bisa terus maju dan bermimpi tentang masa depan mereka.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading