Advertisement
Next
Perut perempuan bagaikan sebuah buku yang menyimpan cerita, karena di perut perempuan seorang bayi bisa tumbuh di dalamnya. Idealnya, perut perempuan yang diidam-idamkan adalah yang serata Miranda Kerr walaupun ia baru dua minggu melahirkan Flynn, putra pertamanya. Atau, six packs feminin seperti milik Fergie yang sering diperlihatkannya dalam video klip atau penampilan atraktifnya saat konser bersama Black Eyed Peas.
Tapi, nggak semua perempuan “dianugerahi” perut seindah itu dan perut memang bagian yang menantang untuk dibentuk. Lalu, apa yang harus dilakukan oleh perempuan bila mendapati kenyataan bahwa perut mereka punya bentuk yang berbeda-beda di luar kategori perut seindah dan serata selebriti? Emily McCombs, seorang kolumnis dari situs perempuan, thefrisky.com, membuat sebuah proyek bernama “Real Girl Belly Project”, yaitu mengajak para perempuan untuk mengirimkan foto asli perut mereka tanpa harus tersentuh efek retouch di situs miliknya, XOJane.com. Hasilnya, ia mendapatkan 75 foto dari 75 perempuan yang berbeda-beda dengan tampilan perut yang beragam.
Advertisement
Next
Kenapa McCombs melakukan proyek ini? Ia sendiri adalah seorang perempuan yang menjadi salah satu korban konstruksi kecantikan, dimana perempuan dituntut harus bertubuh langsing dengan lekuk tubuh menawan dan perut tanpa timbunan lemak, sehingga membuat perempuan overweight “tertindas” dan menjadi subjek propaganda produk-produk pelangsing.
Ia pun berjuang dengan kegemukan, dimana ia berhasil menurunkan bobotnya hingga sekitar 50 kilogram pada 6 tahun lalu, dan bisa membuatnya merasakan sendiri bagaimana seorang perempuan bisa sangat tangguh dan berkomitmen untuk urusan menurunkan berat badan.
Melalui proyek ini, McCombs pun kini bisa menyimpulkan bahwa nggak semua perempuan terintimidasi dengan bentuk tubuh mereka yang nggak serupa milik selebriti. Setiap perempuan yang dengan sukarela memberikan foto perutnya, menyertainya dengan sedikit testimoni tentang apa yang mereka suka dari tubuh mereka.
Hasilnya adalah, nggak semua perempuan memimpikan punya perempuan rata seindah model karena dari keadaan perut yang berbeda-beda, pasti memiliki cerita dan keunikannya masing-masing. McCombs mengharapkan proyek ini mampu menularkan semangat positif yang sama kepada banyak perempuan di dunia ini.