Nama Justin Bieber, kekasih Gomez, tepat berada di bawahnya, yang berarti pelantun “Baby” ini kalah saing dari kekasihnya. Urutan yang ironis itu terlihat pada tangga Social 50, sebuah chart yang dibuat oleh Billbord sejak Desember 2010 lalu, yang ditentukan dari tingkat keaktifan seorang musisi di beberapa situs jejaring sosial terkemuka, seperti YouTube, Vevo, Facebook, Twitter, MySpace, dan iLike. Hasil dari kepopuleran mereka di situs tersebut, dinilai dari berapa jumlah pertambahan teman/penggemar/follower, lalu dikombinasikan dengan banyaknya page view dan frekuensi pemutaran lagu.
Selena mampu meloncat drastis dari nomor 5 ke nomor 1 untuk banyak alasan. Album ketiganya beserta band pengiringnya, The Scene, bertitel “When The Sun Goes Down”, yang dirilis 28 Juni 2011 kemarin, mendapat ulasan bagus dari berbagai media dan kritikus musik, diikuti dengan pencapaian video klip single andalannya, “Love You Like A Love Song” di YouTube, mampu mencapai 12 juta hits dalam waktu hanya 2 minggu. Kemudian, untuk di dunia social media, Selena ternyata juga lebih populer, apalagi banyak yang menyukai viral video saat ia dipertemukan dengan aktor idolanya, Shia LaBeouf, yang diunggahnya di situs resminya minggu lalu.
Advertisement
Bisa jadi, kini hubungan mereka sedang terancam karena nggak lagi murni sekadar teenage crush, tapi juga persaingan bisnis. Hmm, it could be.