Fimela.com, Jakarta Sejak awal debut, WINNER sempat menuai keraguan dari fans. Pasalnya grup yang tergabung dengan YG Entertainment ini justru terkesan seperti didikan agensi kompetitornya.
Namun warna baru WINNER justru menjadi karakter tersendiri yang dimiliki label. Mino, Seunghoon, Seungyoon dan Jinwoo bertransisi membentuk musik mereka yang sekarang.
Advertisement
BACA JUGA
Tepat pada 4 April 2018, hari yang ditunggu-tunggu Inner Circle pun tiba. Sebuah single bertajuk Everyday dirilis dengan music video yang mencuri perhatian.
Sebelumnya Yang Hyun Suk telah menyatakan bahwa klip anyar ini akan jadi yang termahal sepanjang perjalanan WINNER. Lalu, apakah harga mahal tersebut berbuah manis?
Advertisement
Karakter Musik
Sejak ditinggal Taehyun, gaya musik WINNER telah mengalami berbagai perubahan. Kini Seungyoon dkk lebih banyak membuat musik-musik hip hop dan elektronik.
Begitu pun di comeback mereka di single Everyday ini. Aransemen yang penuh beat dan sound elektronik mendominasi track tersebut. Penggunaan efek vokal juga banyak disematkan, terutama Mino.
Penampilan Baru
Konsep fashion urban dipilih untuk kembalinya WINNER kali ini. Dari mulai gaya rambut sampai pakaian lebih terasa nuansa hip hop Amerika Serikat.
Fans pun memuji gaya WINNER yang berani beda. Terutama Jinwoo sang visual yang memiliki dua model rambut berbeda dalam klip.
Advertisement
Konsep Video Klip
Budget besar yang dikeluarkan ternyata memberi dampak yang cukup signifikan. Mengambil set-set yang memanjakan mata pantai, resort mewah serta para gadis seksi, terlihat totalitas WINNER yang sesungguhnya.
Lagu yang keren dengan vibe musim panas, video klip menunjang dan pesona para membernya, bagaimana kamu menilai comeback WINNER kali ini?