Sukses

Entertainment

Editor Says: Isu Transgender dan Kejujuran sebagai Figur Publik

Fimela.com, Jakarta Selama beberapa waktu terakhir, publik tengah dihebohkan dengan isu transgender seorang artis. Adalah pedangdut pendatang baru, Lucinta Luna yang disebut telah melakukan operasi demi berganti kelamin menjadi wanita.

Sosok Lucinta Luna semakin ramai dibicarakan lantaran banyak foto-foto kedekatannya dengan aktor tampan. Lucinta pun menuding, jika para aktor tersebut pernah berpacaran dengannya walau dalam waktu yang terbilang singkat.

Hal sebaliknya justru terjadi pada para aktor yang membantah pernah dekat dengan Lucinta. Isu Lucinta sebagai transgender semakin diperbincangkan karena beberapa barang bukti yang menunjukkan bukti masa lalu Lucinta yang bernama asli Muhammad Fatah itu terungkap.

Hingga sekarang, sosok Lucinta masih membantah rumor yang menyebutkan dirinya adalah transgender. Sementara sejumlah pihak terus mengeluarkan bukti-bukti yang menunjukkan foto Lucinta di masa lalu.

Nikita Mirzani yang dikenal dengan kontroversinya pun angkat bicara. Ibu dua anak itu seolah geram dengan sikap Lucinta yang tak kunjung mengakui dirinya transgender. Ia bahkan tak segan mengeluarkan kalimat-kalimat sindiran di Instagram yang ditunjukkan untuk Lucinta.

Dalam sebuah sesi talkshow, Nikita Mirzani mengatakan, jika kejujuran sebagai publik figure sangat mutlak diperlukan. Karena sekelam apapun masa lalu seseorang, apabila ia jujur maka publik akan menerimanya, ketimbang terus berbohong.

Bukan yang pertama

Jauh sebelum kasus transgender Lucinta Luna ramai dibicarakan, nama Dorce Gamalama hingga Dena Rachman sudah terlebih dulu ada sebagai artis yang dituding transgender. Dena yang pada masa kecilnya dikenal sebagai penyanyi cilik itu bahkan secara terang-terangan mengungkap identitas barunya.

Meski tak dipungkiri, Dena harus mendapat banyak cacian hingga hinaan atas keputusan besarnya. Dalam wawancara eksklusif bersama Bintang.com, Dena mengaku lega karena telah jujur dan orang-orang terdekat pun memberikan dukungan.

"Justru setelah aku jujur sama diriku, Alhamdulillah teman-temanku makin senang dan semakin nyaman dengan diriku," kata Dena Rachman yang mengaku sudah merasakan perubahan dalam dirinya sejak masih duduk di bangku SMP.

Fenomena transgender di Hollywood

Tak hanya di Indonesia, kasus selebriti transgender juga sudah begitu disorot di kancah Hollywood. Salah satu artis transgender yang mencuri perhatian adalah Caitlyn Jenner, yang sebelumnya bernama Bruce Jenner.

Meski menuai pertentangan, namun ayah kandung Kylie Jenner ini mengaku bersyukur bisa jujur terhadap dirinya sendiri. Dan, keputusannya menjadi transgender pun bukan untuk uang atau popularitas semata, melainkan untuk menolong jiwanya.

Kejujuran memang menjadi kata kunci utama untuk hidup bahagia. Setiap orang berhak mengambil keputusan besar dalam hidupnya. Namun, ketika orang tersebut sudah menjadi public figure, maka harus siap segala hal tentangnya diketahui banyak orang, termasuk tentang identitas asli serta kehidupan masa lalunya. Tak ada yang salah dengan jujur, bukan? 

 

Regina Novanda,

Editor Celeb Bintang.com

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading