Fimela.com, Jakarta Mark Sungkar, orangtua Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar angkat bicara soal kematian anak pertamanya, Jamila Sungkar. Anak dari pernikahan sebelum dengan Fanny Bauty itu meninggal dunia di RS. AMC Amsterdam, Belanda, (31/3/2018).
Sebelum meninggal dunia, Jamila Sungkar berjuang melawan penyakit yang dideritanya. Ia mengalami gangguan kekebalan tubuh sehingga sistem imun menyerang oraganisme.
Advertisement
BACA JUGA
“Iya, sebelum meninggal dunia, ia menderita Autoimun sekitar 6 bulan terakhir," kata Mark Sungkar saat berbincang via telepon seluler, Minggu (1/4/2018).
Sementara itu, Fanny Bauty mantan istri Mark Sungkar memaparkan bahwa sejak Jamilah Sungkar menderita Autoimun, kondisi tubuhnya semakin menurun.
"Badannya kurus ya. Maklum kekebalan tubuhnya nggak ada. Nah sebelum meninggal itu sempat koma selama empat hari," kata Fanny Bauty kepada awak media saat dibungi via telepon, hari ini.
Advertisement
Mengenal sosok almarhumah Jamilah Sungkar
Jamilah Sungkar merupakan kakak tiri Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar. Meski satu ayah tapi lain ibu. Mereka terlihat sangat akrab.
Almarhumah memiliki paras wajah yang cantik, hidung mancung, rambut hitam sedikit ikal, warna kulit saow matang serta memiliki postur tubuh yang ideal.
Semasa kecil, Jamilah pernah tinggal bersama Fanny Bauty. Meski Mark Sungkar dan Fanny bercerai, Jamilah tetap berhubungan baik dengan orangtua Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar.
Mark Sungkar berharap almarhumah diampuni dosanya
Dengan kepergian buah hatinya untuk selama-lamanya, Mark Sungkar meminta agar almarhumah diampuni dosanya oleh Sang Pencipta.
"Mohon doa semoga almarhumah diampuni segala dosa dan kesalahannya, diterima semua amal baiknya. Amin. Mohon dimaafkan jika ada kesalahan terutama bagi yg pernah mengenalnya. Juga teman2 nya saat di SD Al-Azhar Kemandoran Jakarta," tulis ayah kandung Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar, Mark Sungkar sebagai keterangan di akun sosial media pribadinya.