Fimela.com, Jakarta Seorang siswi SD bernama Bulan Karunia Rudianti menjadi viral karena ia menulis surat ke Presiden Joko Widodo alias Jokowi meminta kursi roda. Bulan merupakan seorang anak penyandang disabilitas. Keadaan ini membuat Ruben Onsu terketuk hatinya.
Ia pun mengirim tim ke kediaman Bulan dan menyerahkan kursi roda kepadanya. "Ya aku prihatin ngelihatnya, kemarin ini kan ada satu anak dia ngirim surat buat bapak Jokowi," kata Ruben Onsu di studio Trans TV, kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (21/3/2018).
Advertisement
BACA JUGA
"Kan buat saya walaupun dia tidak tujukan kepada kita tapi yang saya lihat itu apa dia perlukan. Saya langsung kirim tim saya untuk kesana, cari rumahnya, cari alamatnya, langsung datang, beliin kursi roda," ucapnya.
Ruben menambahkan jika dirinya baru membaca berita tentang anak tersebut sekitar pukul 1 malam. Segera setelah itu, ia pun langsung meminta timnya beraksi. "Saya baru baca beritanya jam 1 malam, tapi jam 9 pagi sudah sampai," ujarnya.
Ketika menyangkut anak-anak, Ruben memang tak bisa menahan haru. Ia mengaku begitu iba ketika seorang anak menderita sesuatu. "Saya ga bisa ngomong kalau soal anak-anak, saya terlalu sedih," imbuhnya.
"Pas kemarin itu saya langsung hubungi tim untuk langsung cari rumahnya sampai kursi roda itu sampai ke dia. Kenapa saya bilang kursi roda itu harus cepat sampai, kebayang kaki lo sakit 2 jam aja udah pada keram, dia berjalan tanpa menggunakan kaki dan dia tetap bersemangat," ujarnya.
Ruben Onsu menambahkan, dalam berbuat baik seseorang tak perlu melihat bagaimana latar belakang orang yang akan dibantu. Selama mampu, Ruben mengaku siap melakukan. "Saya masih sanggup membelikan itu, ya nggak usah gimana-gimana, udah langsung belikan aja," tukas Ruben.