Fimela.com, Jakarta Langkah Ghea Indrawari harus terhenti di panggung Spektakuler Show Top 5 Indonesian Idol 2018. Ketika itu, ia tampil membawakan Sewindu dari Tulus bersama Osvaldorio. Penampilannya itu mendapat pujian juga kritik dari salah satu juri, Maia.
"Kritik hari ini awalnya agak sedikit fals. Ke belakang tengah enak, tapi ada yang pitchy lagi. Overall kamu memberikan improvisasi yang bagus, catchy tetap jadi Ghea bukan seperti Tulus. Congratulation," ujar Maia di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (19/3).
Advertisement
BACA JUGA
Selain Sewindu, kontestan asal Singkawang ini juga membawakan lagu kedua yang bertajuk Tiba-tiba Cinta Datang. Aksi Ghea menyanyikan lagu Maudy Ayunda ini kembali menuai kritik dari Maia. "Teknik kamu kayak mentok-mentok gitu-gitu aja. Ke sini nggak ada perubahan. Nggak ada yang buat merinding lagi," tegas Maia Estianty.
Kemudian, Ghea harus masuk ke posisi tidak aman bersama Ayu dan Joan, hingga namanya keluar sebagai kontestan yang tersingkir. Para juri sepakat tidak menggunakan hak veto untuk Ghea.
"Kita sepakat apapun hasilnya tentu pasti tak lepas dari kontroversi baik itu memberi atau tidak. Pasti ada yang setuju atau tidak. Itu namanya kompetisi dan orang bebas berpendapat. Semua yang sampai lima besar ini adalah talenta-talenta terbaik Indonesia. Apa yang sudah mereka lalui melewati ribuan peserta lainnya adalah kesempatan istimewa yang tidak bisa dirasakan semua orang. Tapi kami mencapai keputusan kami berlima bulat untuk tidak menggunakan hak veto kita," ucap Ari Lasso.
Setelah tersisih dari Indonesian Idol 2018, Ghea mengaku bahwa dirinya merasa lega. "Ghea lega karena pada akhirnya Ghea sudah menyelesaikan tugas Ghea di Indonesian Idol. Ghea sudah mengusahakan yang terbaik dan sekarang tugas Ghea mensupport teman-teman yang masih lanjut karena mereka pantas untuk berada di empat besar," jelas Ghea.
"Ghea berterima kasih untuk Indonesian Idol karena sudah mengajari Ghea banyak hal. Ghea bersyukur," tambah Ghea Indrawari.
Sumber: KapanLagi.com
Penulis:Â Galuh Esti Nugraini