Fimela.com, Jakarta Alika perlahan tapi pasti sedang merampungkan album solo terbarunya. Penyanyi yang juga eks member girlband Princess ini pun telah menelurkan sejumlah single yang jadi separuh langkah menuju album.
Yang terbaru, Alika memperkenalkan sebuah tembang ballad berjudul Luka. Menarik untuk diketahui tentunya bagaimana Alika mengolah tema galau dengan musikalitas dan karakter vokal yang dimiliki.
Secara pribadi cewek kelahiran Jakarta ini pun mengakui bahwa lagu ballad adalah yang paling cocok ia bawakan. Karenanya ia mencoba maksimal untuk menuangkan emosi yang pas dalam karyanya.
"Memang aku ngerasa lebih cocok nyanyiin lagu ballad. Beberapa kali nyanyiin lagu upbeat juga tapi kayanya lebih dapet pas lagu ballad. Harus menuangkan 100% dong di lagu ini, walaupun lagunya sedih banget" ujar Alika kepada Bintang.com belum lama ini.
Untuk menambah rasa yang sesuai, Alika pun menggandeng Tohpati untuk menggarap aransemen. Sebagai pecinta drama Korea, Alika meminta lagunya agar memiliki nuansa seperti soundtrack drama.
"Seneng banget aku dibantuin Mas Bontot (Tohpati) untuk aransemen lagunya. Karena aku suka drama dan lagu-lagu Korea terutama yang ballad, jadi aku coba menuangkannya di sini," pungkas Alika.