Sukses

Entertainment

Kalina Oktarani Sebut Azka Corbuzier Punya Firasat Soal Perceraiannya

Fimela.com, Jakarta Pernikahan ke-2 Kalina Oktarani tengah berada di ujung tanduk. Sebagaimana diberitakan sebelumnya, mantan istri Deddy Corbuzier ini telah melayangkan gugutan cerai atas sang suami, Muhammad Hendrayanto.

Berada di keadaan yang demikian menyenangkan, Kalina mengaku tak perlu banyak bercerita pada putra hasil pernikahannya dengan Deddy, Azka Corbuzier. Pasal, Kalina menyebut, anaknya sudah punya firasat soal perceraian ini.

"Anak saya (Azka) sudah punya feeling saja dari awal (soal masalah rumah tangga Kalina dengan Hendra)," ucap Kalina seperti dikutip dari Kapanlagi.com, Jumat (16/3/2018). Namun, Kalina enggan menyebut detail feeling apa yang dimiliki Azka.

"Saya nggak pernah menjelekkan orang di depan anak saya (Azka). Tapi, Azka punya feeling sendiri (soal rumah tangga Kalina dan Hendra), dan saya hargai itu," sambung perempuan 38 tahun tersebut. 

Perceraian antara Kalina Oktarani dan Muhammad Hendrayanto disebut karena ada kecocokan yang tak bisa disatukan lagi di antara keduanya. Pada gugatannya, Kalina tak menyebut ada pihak ketiga dan masalah lainnya.

Sumber: Kapanlagi.com

Penulis: Rahmi Safitri

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading