Sukses

Entertainment

Elly Sugigi Sebut Irish Bella dan Giorgino Abraham Sudah Menikah

Fimela.com, Jakarta Hubungan asmara antara Giorgino Abraham dan Irish Bella semakin serius. Bahkan, keduanya kini dikabarkan sudah menikah.

Kabar ini pun bermula dari foto yang diunggah Irish Bella di akun instagram miliknya pada Senin (12/3/2018). Dalam potret tersebut, terlihat Giorgino Abraham dan Irish Bella yang tengah berpose mesra. Ada dua foto yang diunggah Irish Bella kala itu.

Dalam potret tersebut, Giorgino Abraham dan Irish Bella tampak kompak dengan menggunakan baju berwarna emas. Potret yang pertama, Giorgino tampak melihat kekasihnya tersebut sambil menundukan mata ke bawah. Sedangkan Irish menatap tajam ke arah kamera.

Sedangkan untuk potret kedua, keduanya terlihat jauh lebuh mesra. Irish nampak berdiri, Giorgino Abraham menutupkan matanya sambil mengarahkan wajahnya ke Irish Bella , sedangkan Irish Bella kali ini tak melihat ke arah kamera. Tangan Irish Bella pun memegang wajah Giorgino Abraham, sedangkan tangan Giorgino Abraham memegang perut Irish Bella.

"It's all about the gold love," tulisnya Bella diketeragan fotonya.

Elly Sugigi komen di foto tersebut

Usai diunggah, Elly Sugigi pun langsung ikut berkomentar do foto tersebut. Ia pun menyebut bahwa Irish Bella sudah menikah dengan Giorgino Abraham.

"Semoga Samawah yah Bel. Jangan lupa undang-undang Bel. Jangan lewat wa undangannya. Ya ya ya @_irishbella_, "tulis Elly Sugigi

Irish Bella membalas komen Elly Sugigi

Tak lama kemudian, Irish Bella pun membalas komentar Elly Sugigi dan mengejek Elly dengan sebutan pengantin baru. "Cie pengantin baru komen, " jawab Irish Bella.

Irish Bella dan Giorgino Abraham memang belum terlalu lama menjalin hubungan asmara. Dan mengenai kabar tersebut, sayang belum diketahui kebenarannya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading