Sukses

Entertainment

Lukman Sardi dan 5 Fakta Live Movie Reality di LAFFestival 2018

Fimela.com, Jakarta Sebuah hal yang tidak biasa akan disajikan dalam Love and Fabulous Festival (LAFFestival) 2018. Untuk pertama kalinya, pagelaran tahunan itu mengadakan live movie reality, yang merupakan penayangan film secara live pertama kalinya di dunia yang melibatkan aktor dan sineas Lukman Sardi.

Yang menjadi spesial, film yang diberi judul Antara Cinta & Guest List itu menghadirkan empat orang sutradara yang nantinya akan men-direct masing-masing karakter yang berperan didalamnya.

Bukan hanya itu, LAFF Festival 2018 ini juga hadir panggung konser tunggal yang akan diisi oleh Raisa  Handmade Experience, ANDIEN Metamorfosa 2.0, dan Hening Taifun oleh Barasuara. (Bambang E.Ros/Bintang.com)

Lukman Sardi, Putrama Tuta, Adila Dimitri dan Ertanto Robby sebagai sutradara akan mengarahkan tiga pemain seperti Dimas Anggara, Awkarin, dan Lula Lahfah. Tak ayal, hal tersebut menjadi pengalaman baru bagi Lukman Sardi. Meski sudah beberapa kali menjadi produser dan sutradara serta pengalaman belasan tahun di bidang akting, hal ini jadi tantangan yang tak mudah bagi Lukman Sardi.

"Secara teknis semua baru buat kita. apalagi pas dibilang konsepnya, kepala gue kebalik di kaki. ini belum pernah terjadi, buat gue ini challenge. Semoga bisa jadi sesuatu yang baru," ucap Lukman Sardi saat konferensi pers di bilangan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (23/1/2018).

Berikut ini ada lima fakta dan informasi seputar rencana pementasan live movie di Love and Fabulous Festival (LAFFestival) yang bakal digelar pada 10 Februari di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat. 

1. Penonton LAFFestival 2018

Disinggung terkait penampilan barunya, dengan kepala plontos Lukman mengaku dilakukan demi perannya. Seperti diketahui, aktor senior 46 tahun itu selalu total dalam setiap perannya. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Menurut Lukman Sardi satu perbedaan utama dari film layar lebar dan live movie adalah tentang respon penonton. "Kalau kita mau nonton film, nggak bisa komen langsung. Di sini bisa ada komen penonton yang masuk," terang Lukman.

2. Penggarapan LAFFestival 2018

Meski akan dimainkan secara live saat pagelaran LAFFestival 2018 berlangsung, Ertanto Robby mengungkapkan, proses penggarapan Antara Cinta & Guest List memang tetap dibuat dengan pendekatan sebuah film layar lebar.

3. Cerita LAFFestival 2018

Lukman Sardi di Preskon film Wiro Sableng (Adrian Putra/bintang.com)

Live Movie Reality yang bertajuk Antara Cinta & Guest List di LAFFestivalakan bercerita tentang perjalanan tiga orang sahabat, yakni Angkasa, Manda, dan Tasha yang dipertemukan kembali dalam LAFFestival 2018 dengan tujuan yang sama, yakni menonton musisi idola. Disamping itu, diam-diam, ada cinta segitiga diantara mereka yang menimbulkan konflik tersendiri.

4. Pemain LAFFestival 2018

Dimas Anggara di Preskon Magic Hour (Iflix) (Adrian Putra/bintang.com)

Lalu siapa saja yang menjadi pemain utama dalam Live Movie Reality yang bertajuk Antara Cinta & Guest List di LAFFestival 2018? Sosok Angkasa, Manda dan Tasha masing-masing bakal diperankan oleh Dimas Anggara, Awkarin, dan Lula Lahfah.

5. Konser LAFFestival 2018

Selain itu, NEV pun siap memeriahkan Love And Fabolous  Festifal (LAFF) pada 10 Februar 2018 di Jakarta Convention Center (JCC), dan akan mengajak penyanyi wanita untuk berkolaborasi. (Bambang E.Ros/Bintang.com)

Selain Live movie reality yang diantaranya disutradarai Lukman Sardi, LAFFestival 2018 akan diisi sejumlah pertunjukan spesial lainnya. 11 konser show akan memeriahkan panggung LAFFestival.

Mereka diantaranya adalah Kahitna (Kahitna Female Version), Raisa Handmade Experience, Yura dan Tuan Tuan (RAN, Reza Rahadian, Teza Sumendra), D’Essentials Of Groove (Maliq & D’Essentials & The Groove) dan masih banyak lagi. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading