Fimela.com, Jakarta Lampu sorot atensi publik tengah bergeser ke sosok Marion Jola. Video berisi gambar tak senonoh yang diduga Lala, begitu Marion akrab disapa, terbesar luas dan membuat tak sedikit orang heboh. Di tengah keadaan yang kian memanas, Maia Estianty pun tak pelak jadi sasaran khalayak.
Merupakan juri di ajang pencarian bakat yang tengah diikuti Marionlah yang jadi alasan penghuni jagat maya ramai memenuhi kolom komentar akun Instagram janda anak tiga tersebut untuk mencari kebenaran video mesum tersebut. Ditambah, ada kesalahpahaman yang tercipta.
Advertisement
BACA JUGA
Di salah satu unggahan Maia yang tengah membicarakan khasiat apel, Ari Lasso yang juga merupakan juri di ajang pencarian bakat tersebut membubuhkan komentar, "Jadi, gimana menurut Anda?". Maia pun membalas komentar mantan vokalis Dewa 19 tersebut.
"Didiskualifikasi hahaha," tulis Maia membalas komentar Ari Lasso. Sontak, publik yang kala itu tengah mencari tahu kebenaran video mesum diduga Marion pun menyangka omongan kedua juri tersebut merujuk pada perempuan asal Kupang, Nusa Tenggara Timur tersebut.
Candaan Maia Estianty yag diduga dilamatkan pada Marion Jola akhirnya mendapat dukungan netizen. Ya, tak sedikit dari warga dunia maya setuju bila juri ajang pencarian bakat yang dimaksud melakukan diskualifikasi terhadap Marion.
Advertisement
Klarifikasi Maia Estianty Soal Tudingan Sindiran untuk Marion Jola
Sadar balasan untuk komentar Ari Lasso jadi topik perbincangan tak sedikit orang, Maia Estianty pun memberi klarifikasi. Diduga menyindir Marion Jola dengan kata diskualifikasi, ternyata Maia tak ada maksud berlaku demikian.
"Mohon maaf sehubungan pencatutan bercandaan saya dengan Ari Lasso di atas tidak ada hubungannya dengan gosip-gosip apapun di luar sana," tulis Maia di kolom komentar di unggahan yang sama memberi klarifikasi.
Belum Ada Konfirmasi Resmi dari Pihak Marion Jola
Sudah demikian heboh dan jadi buah bibir tak sedikit orang, namun belum ada klarifikasi resmi dari pihak Marion Jola. Lewat berbagai komentar, beberapa warga net memang sempat mengungkap soal bantahan pihak Marion.
Namun, lagi-lagi, tak ada bukti ungkapan tersebut. Karenanya, sekarang warga dunia maya masih terbagi menjadi dua kubu, di mana sebagian percaya Marion Jolalah orang di video mesum tersebut, semetara sisanya meyakini bukan.