Sukses

Entertainment

Tur Jepang Usai, Ini Pernyataan Mengejutkan BigBang

Fimela.com, Jakarta BigBang akhirnya menyelesaikan tur Jepang yang bertajuk BigBang Japan Dome Tour 2017 - Last Dance pada 24 Desember 2017 di Kyocera Dome, Osaka, Jepang. Venue ini memiliki memori manis bagi mereka karena penampilan dome pertama mereka terjadi di sana pada 23 November 2012 lalu.

Sebelumnya, G-Dragon dkk telah menyuguhkan penampilan terbaik selama empat hari di Kyocera Dome yakni mulai 21 hingga 24 Desember. G-Dragon, Taeyang, Daesung, dan Seungri tampil dihadapan 50 ribu penonton setiap harinya.

Di tur dome Jepang terakhir itu, BigBang juga mengungkapkan beberapa hal yang membuat fans histeris. Mulai dari perasaan bahagia dapat tampil, hingga berharap untuk dapat bertemu di kesempatan selanjutnya.

"Kami sangat ingin bertemu kalian di sini, Kami sangat bahagia dan senang melihat kalian sepanjang tur ini. Seperti musim semi yang datang setelah musim dingin, kami akan bertemu lagi ke depannya, jadi tetap sehat dan jangan sedih sampai saat itu," jelas G-Dragon di konser tersebut, seperti diwartakan Soompi.

Selain itu, leader BigBang tersebut juga menyebut bahwa kebahagiaan fans adalah energi mereka. Tidak lupa, G-Dragon berjanji bahwa BigBang bakal segera tampil dengan personel lengkap.

"Kelima personel BigBang selalu berharap untuk kebahagiaan kalian. Karena itu adalah sumber energi kami. Jika kita terus menjalani hidul sambil menunggu hari kita bersatu kembali, hari itu akan segera datang. karena cinta kami tidak akan pernah berubah. Terima kasih banyak. Kami akan kembali berlima," tambahnya.

"Aku sangat sedih, setelah tur ini, kami tidak memiliki banyak kesempatan untuk bertemu kalian semua. Mohon untuk tunggu kami hingga kami kembali berdiri di hadapan kalian lagi. Terima kasih banyak," kata Taeyang.

Bukan tanpa alasan Taeyang BigBang berkata demikian. Ya, hal tersebut dikarenakan dirinya dan G-Dragon akan segera menjalankan wajib militer pada paruh pertama tahun 2018 mendatang, seperti yang dilaporkan sang agensi pada 24 Desember 2017.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading