Sukses

Entertainment

Nagita Slavina Ketakutan di Film Terbaru Raffi Ahmad

Fimela.com, Jakarta Penggemar film horor di Indonesia akan kembali disuguhkan film terbaru yang bertajuk The Secret-Suster Ngesot Urban Legend. Film ini diarahkan oleh Rafi Ahmad dan Arie Azis, serta mendapuk Nagita Slavina dan Marshanda sebagai pemeran utama.

Berkiprah di belakang layar sepertinya memunculkan tantangan tersendiri yang menarik bagi seorang Raffi. Padahal film pertamanya sebagai produser yaitu Rafathar bisa dibilang kurang berhasil. Walaupun begitu Raffi ternyata tak kapok membuat film. Suami dari Nagita Slavina ini bahkan sedang mempersiapkan proyek film terbarunya.

Bukan hanya satu, kemungkinan ada dua film yang disiapkan oleh Raffi Salah satunya adalah The Secret. Film ini sebelumnya sudah merilis teaser poster. Yang terbaru, para penggemar disapa dengan sebuah foto yang menampilkan karakter Kanaya yang diperankan oleh Nagita Slavina atau Gigi. Dalam foto tersebut, Kanaya terlihat berdiri di dekat jendela sambil memegang tirai.

Dengan memakai piyama tidur, Kanaya terlihat menampilkan ekspresi ketakutan sambil menengok ke satu arah. RA Pictures pun membocorkan sedikit cerita yang akan dialami Kanaya di film ini. "Sepulang dari luar negeri, Kanaya dikejutkan dengan ayahnya yang menikah lagi. Tidak hanya itu, rentetan masalah demi masalah datang menghampiri Kanaya," tulis kepsyen di foto tersebut.

Ada sedikit bocoran juga dari Marshanda soal film The Secret-Suster Ngesot Urband Legend. Caca kabarnya akan berperan sebagai Marsha, tetangga dari pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Itu berarti Raffi dan Gigi kemungkinan besar akan berperan sebagai pasangan suami-istri.

Lalu seperti apa cerita lengkapnya dan siapa lagi yang ikut bermain selain Nagita Slavina, Marshanda dan Raffi Ahmad? Kita tunggu saja film The Secret-Suster Ngesot Urban Legend yang rencananya bakal dirilis di awal tahun 2018.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading