Fimela.com, Jakarta Bongkar pasang personel dalam tubuh sebuah band begitu sulit untuk ditepis ketika salah satu pihak memiliki keputusan sendiri. Hal itu pula terjadi pada band yang sempat mengecap manisnya kejayaan era 90-an, ADA Band.
Band pelantun Manusia Bodoh ini kembali harus ditinggal sang vokalis yakni Donnie Sibarani. Momen pahit ini sebelumnya juga pernah dirasakan ADA BAnd ketika vokalis di formasi awal, Baim memutuskan hengkang pada Desember 2001.
BACA JUGA
Sedikit bernostalgia, Donnie Sibarani mulai bergabung dengan ADA Band di tahun 2003 pasca vakum selama dua tahun. Kehadiran Donnie ternyata sukses memberikan warna berbeda di ADA Band.
Sederet hits dan pencapaian pun sukses ADA Band cetak bersama Donnie Sibarani. Lantas, apa yang alasan di balik Donnie memilih keluar dari band yang membesarkan namanya? Simak rangkuman selengkapnya berikut ini.
Advertisement
1. Pengumuman ADA Band Terkait Hengkangnya Donnie Sibarani
ADA Band mengumumkan perihal keluarnya Donnie Sibarani melalui akun Instagram mereka pada (17/11) lalu. Ketiga personel yang masih tersisa yakni Dika, Adhy, dan Mashal pun turut buka suara dalam sebuah video yang mereka unggah.
"Dengan berat hati kami ingin menyampaikan bahwa per bulan November 2017, Donnie Sibarani sudah tidak tergabung dalam ADA Band dikarenakan Donnie memiliki kesibukan yang dia pilih yang lebih religius salah satunya dengan cara pelayanan," jelas Dika dalam video yang dibagikan melalui Instagram pada (17/11).
2. Doa ADA Band untuk Donnie Sibarani
Meski memilih hengkang, namun ADA Band tetap mendoakan yang terbaik untuk Donnie. Hal tersebut disampaikan sang drummer, Adhy.
"Semoga Donnie sukses dengan pilihannya dan kita pun tetap akan terus berkarya," tambah Adhy.
Advertisement
3. Nasib ADA Band Pasca Ditinggal Donnie Sibarani
Setelah Donnie hengkang, ADA Band akan tetap berjuang mempertahankan kelangsungan band. Mereka pun berjanji akan kembali dengan formasi baru.
"Dan kita juga menyampaikan bahwa ADA Band tidak mati di sini dan tunggu ADA Band diformasi yang baru," ungkap Marshal, gitaris ADA Band.