Sukses

Entertainment

Pesan Rina Nose Pasca Umumkan Buka Hijab

Fimela.com, Jakarta Keputusan membuka hijab jelas membuat Rina Nose terjebak dalam kontroversi. Terlebih, muncul kabar bahwa hal ini terjadi lantaran presenter ini memutuskan untuk berpindah agama. Walau masih isu, nyatanya hal ini telah mempengaruhi penilaian sebagian besar orang tentang Rina.

Rina sendiri sempat melakukan wawancara dengan Deddy Corbuzier terkait keputusannya membuka hijab. Dia mengaku hal ini dilakukan atas keinginannya sendiri, namun tidak menyebutkan secara gamblang alasan di balik keputusannya membuka hijab.

Sebagai gantinya, Rina Nose menuliskan sebuah pesan dalam secarik kertas dan menyerahkannya pada Deddy. Setelah membaca pesan berisi alasan Rina tersebut, Deddy pun berjanji akan menutup rapat rahasia Rina dan tak mengungkapkannya pada publik.

 

Rupanya, hal ini pun membuat banyak orang mulai berspekulasi. Beberapa orang menduga bahwa alasan yang disampaikan Rina pada Deddy tersebut adalah 'pindah agama'. Isu yang hanya berbasis pada dugaan itu pun akhirnya berkembang menjadi sebuah keyakinan di kalangan netizen.

Terlepas dari apapun alasan yang disampaikan oleh Rina Nose pasca membuka hijab, sang presenter sempat menyebarkan pesan yang cukup tajam lewat media sosialnya. Pesan apakah yang dimaksud? Simak ulasan berikut ini!

Pesan Rina Nose untuk Follower

Entah ada hubungannya dengan keputusan membuka hijab atau tidak, pastinya Rina Nose sempat menyebarkan pesan yang cukup menohok lewat media sosialnya. Dia mengunggah foto dua orang anak kecil dengan warna kulit yang berbeda, satu gelap satu putih. 

Kedua bayi itu tampak saling mengasihi satu sama lain. Selain itu, Rina juga menuliskan sebuah pesan yang sangat kuat tentang perdamaian. "WE ARE BORN TO LOVE, NOT HATE#happiness #love #respect," demikian caption yang ditulis Rina Nose.

Awal Mula Rina Nose Membuka Hijab

Rina Nose mengumumkan telah membuka hijab lewat sebuah postingan di akun Instagramnya. Dia mengunggah foto hitam putih, namun dengan warna bibir merah, dengan kerudung yang tak lagi terpasang di kepalanya. Dalam kolom caption, dia pun juga menyebutkan bahwa dia telah mengalami berbagai macam kepahitan dan proses dalam hidupnya.

Curhatan Rina Nose tentang Buka Hijab

Setelah postingan itu beredar, Rina Nose kembali mengunggah foto yang menunjukkan dirinya tanpa hijab. Setelahnya, dia pun terlihat melakukan wawancara eksklusif dengan Deddy Corbuzier terkait keputusannya tersebut. Dia pun mengakui bahwa hal ini dilakukannya atas kemauan sendiri, namun tak mau menyebutkan di depan kamera apa alasannya melakukan hal itu.

Konsekuensi Rina Nose Buka Hijab

Apa yang dilakukan Rina Nose jelas menuai reaksi dari berbagai pihak. Dia dibully karena dianggap tidak konsisten dengan keputusannya berhijab. Ditambah lagi, ada isu pindah agama yang membuat namanya semakin jatuh di mata penggemar. Selain itu, beredar kabar bahwa dia tak lagi menjadi presenter Dangdut Academy yang ditayangkan di Indosiar.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading