Sukses

Entertainment

Anak Bob Marley Ungkap Kemiripan Indonesia dan Jamaika

Fimela.com, Jakarta Julian Marley, putra legenda musik reggae dunia, Bob Marley untuk pertama kalinya menginjakkan kaki di Indonesia. Kedatangan Julian ke Indonesia sendiri guna tampil menghibur di acara Jakarta Peace Concert 2017 yang dihelat di Ecopark, Ancol, Jakarta Utara pada 18 November 2017 mendatang.

Saat konferensi pers jelang penampilannya tersebut, Julian mengaku sangat terkesan dengan kunjungannya ke Indonesia. Bahkan, ia mengakui sudah cukup lama ingin mengunjungi Indonesia guna menyebar pesan perdamaian lewat musik reggae yang ia usung. "Senang berada di sini untuk pertama kali. Kami sudah di sini selama seminggu, sangat menyenngkan," ujar Julian Marley pada awak media, Rabu (15/11/2017).

Disinggung mengenai apa yang membuatnya kerasan berada di Jakarta, Julian Marley pun mengungkap sebuah fakta unik. Menurutnya, makanan yang ada di Indonesia memiliki kemiripan dengan apa yang biasa dihidangkan di Jamaika. "Seperti Jamaika, makanannya seperti makanan Jamaika," terangnya.

Julian pun mengatakan, setelah menemukan kesan positif saat pertama kali berkunjung ke Indonesia, ia pun tak menutup kemungkinan untuk kembali datang ke Jakarta dalam waktu kedepan. "Kemungkinan kami datang (lagi ke Jakarta) dengan album baru nanti untuk tur," tandasnya.

Julian Marley sendiri akan menjadi bintang utama dalam acara Jakarta Peace Concert 2017 mendatang. Dalam even musik reggae tersebut, selain putra Bob Marley itu, pihak penyelenggara juga turut menghadirkan beberapa pentolan reggae tanah air seperti Tony Q Rastafara, Ras Muhammad, Gangstarasta, dan beberapa nama lainnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading