Fimela.com, Jakarta Aktris Karina Salim terus mengeksplorasi kemampuannya dalam berakting. Yang terbaru, dalam sebuah web series Switch, istri dari Aldy Primanda tersebuh diharuskan mengubah penampilannya dengan mengenakan hijab.
Karina Salim mengatakan penampilannya yang tertutup memang hanya untuk pendalaman karakter Ema yang ia mainkan. Serial Switch sendiri dapat ditonton di Vidio.com.
"Aku di sini berperan sebagai Ema. Karakaternya di Switch itu dia seorang gadis berumur 23 tahun, dia berhijab, pemalu, dia akward sama cowo, dia ga pernah punya pengalaman berhubungan laki-laki dan punya passion di film sehingga dia pengen mendapatkan beasiswa kuliah di Korea," ucap karina Salim beberapa waktu lalu.
Advertisement
BACA JUGA
Tak ayal, perannya sebagai Ema dalam serial Switch pun sempat memunculkan banyak pertanyaan sebagian orang. Kerap memposting penampilannya ketika mengenakan hijab saat proses syuting, masyarakat khususnya warga net lantas melontarkan pertanyaan sinis ketika ia tak sedang berada di lokasi syuting.
"Setiap aku jalan kalau ada yang tahu dikirain aku pakai hijab, terus besoknya nggak, kadang suka jadi nggak enak. Sempat ada foto dari media aku pakai hijab, terus ada yang stalking bilang, 'mba kok hijabnya dilepas'. Padahal gara-gara aku lagi syuting kemarin," jelasnya.
Meski hanya mengenakan hijab untuk kebutuhan proses syuting, namun dikatakan wanita 25 tahun tersebut merasa nyaman selama mengenakan hijab. Namun begitu, ia masih belum bisa memastikan jika kedepannya atan terus tetap mengenakan hijab untuk semua kegiatannya.
"Nyaman sih nyaman, tapi (konsisten berhijab) Itu tergantung, nggak tau (kapan), dari panggilan hati aja," pungkasnya.
Selain Karina Salim, serial Switch yang disutradarai oleh Nia Dinata tersebut juga dimainkan oleh beberapa nama seperti Morgan Oey, Tatyana Akman, Asmar Abigail.