Sukses

Entertainment

Laudya Cynthia Bella Disebut Sedang Hamil, Ini Alasannya

Fimela.com, Jakarta Sejumlah warganet gagal fokus melihat salah satu foto Laudya Cynthia Bella. Bella mengunggah foto tersebut saat sedang berada di Korea Selatan. Mereka menilai Bella sedang hamil karena melihat perut Bella mulai agak gendut.

"Kayaknya ada baby... Uhhhh happy selalu cantik santun ya kak ❤❤❤❤❤❤," komentar akun @julian_tie_cilik.

"Salfok ama perut mba Bella,,mudah-mudahan beneran hamil ya mba hehe..😍," harap akun @lellyguine25new. "Perutnya endutan yaa teh...lagi hamil yaa..😘😻," sambung akun @ameliaa_salwa.

Sebelumnya, kabar Bella sedang berbadan dua juga sempat beredar pada pertengahan Oktober 2017 lalu. Kabar tersebut beredar usai beredar video Bella sedang belajar gaya berbahasa Melayu.

Dalam video tersebut, Laudya Cynthia Bella terlihat gemukan. Hal itu yang membuat warganet menduga perempuan kelahiran Bandung itu sedang hamil. Namun, hingga saat ini, Bella belum menjelaskan tentang kabar kehamilannya.

Sibuk Pekerjaan

Di tengah-tengah beredarnya kabar sedang hamil, saat ini Laudya Cynthia Bella sedang sibuk untuk urusan pekerjaan di Korea Selatan. Ia terpaksa harus meninggalkan suami dan anaknya. Bagi Bella hal tersebut sesuatu yang sangat berat. Namun, Bella didampingi oleh ibundanya.

"The hardest thing 🤦🏻‍♀️," tulis Laudya Cynthia Bella yang juga memberi tanda pagar (tagar) #ninggalinsuami&anak, #8moredays, #missingyouboth.

Soal Momongan

Laudya Cynthia Bella menikah dengan Engku Emran pada 8 September 2017 lalu. Mereka kemudian melangsungkan resepsi pernikahan di Bandung, Jawa Barat, 8 Oktobeer 2017 lalu. Dalam kesempatan itu, Bella enggan bicara banyak soal momongan.

"Momongan ya mohon doanya," ujar Laudya Cynthia Bella. Benarkah Bella sedang hamil?

Selanjutnya: Sibuk Pekerjaan

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading