Sukses

Entertainment

Album BTS Bertahan Selama 5 Minggu di Billboard 200

Fimela.com, Jakarta Pencapaian BTS bersama comebaack berupa mini album Love Yourself: Her tiada hentinya mengundang decak kagum. Kali ini masih mengenai dominasi di chart bergengsi, Billboard.

Pada (24/10), Billboard merilis chart untuk akhir minggu di 4 November mendatang. Mereka masih setia duduk manis di berbagai chart Billboard hingga pekan ini.

BTS (Twitter/bts_bighit)

Seperti yang diketahui, Rap Monster dkk comeback dengan meluncurkan mini album Love Yourself: Her pada (18/9) lalu. Album yang berisi 9 track ini menunjuk DNA sebagai lead single yang juga tidak kalah sukses dari mini albumnya.

Lantas, seperti apa pencapaian BTS bersama mini album Love Yourself: Her yang sanggup bertahan selama 5 minggu di chart Billboard? Yuk simak rangkuman seperti berikut ini.

1. Mini album BTS, Love Yourself: Her bertajan selama 5 minggu di Billboard

BTS (Twitter/bts_bighit)

Love Yourself: Her sanggup bertahan selama 5 minggu berturut-turut di Billboard 200. Kali ini, mereka berhasil menyabet peringkat ke-86. Seperti yang diketahui, Billboard 200 menjadi peringkat album yang paling populer di Amerika Serikat.

Sebelumnya, BTS juga pernah mencetak pencapaian lain. Album Wings (2016) dan album repackage, You Never Walk Alone masing-masing menembus chart Billboard 200 selama 2 minggu.

2. Pencapaian juga diraih BTS lewat single DNA

BTS (Twitter/bts_bighit)

Mini album Love Yourself: Her juga berada di posisi pertama di chart World Album. Mini album juga menembus posisi ke-25 di chart Independent Album dan posisi ke-24 di chart Canadian Album.

Sedangkan untuk single BTS yang bertajuk DNA juga ambil bagian di chart Canadian Hot 100 di peringkat ke-85. Tidak ketinggalan, BTS masih berada di posisi pertama untuk chart Social 50 dan menyabet peringkat ke-18 untuk chart Artist 100.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading