Sukses

Entertainment

6 Fakta Seputar Gelaran MAMA 2017

Fimela.com, Jakarta Ajang penghargaan bagi para musisi Asia siap digelar di MAMA 2017. Mnet Asian Music Awards tahun ini bakal diselenggarakan pada 25 November mendatang.

Berbagai persiapan telah dilakukan Mnet dan CJ E&M untuk menyukseskan event kali ini. Seperti tahun-tahun sebelumnya, MAMA 2017 menjadi event spesial yang jadi tolok ukur kesuksesan para artis, terutama di industri K-Pop.

MAMA 2017 tak hanya menyuguhkan penyerahan award, tapi juga penampilan yang spektakuler. Dari tahun ke tahun, panggung megah MAMA selalu dinanti karena menghadirkan aksi-aksi terbaik.

BigBang dan EXO biasanya jadi suguhan utama dengan konsep yang maksimal. Namun di tahun ini akan ada sederet penampil yang tak kalah bersinar dari dua nama tersebut.

Kurang lebih sebulan menuju Mnet Asian Music Awards 2017, simak fakta-fakta menarik di gelaran MAMA tahun ini.

 

1. MAMA 2017 bakal jadi yang terbesar sepanjang sejarah penyelenggaraannya

Euforia hallyu sangat terasa di perhelatan MAMA 2017. Penempatan venue seringkali diadakan di luar Korea Selatan. Seperti dua perhelatan sebelumnya yang memilih Hong Kong sebagai venue acara.

Tahun ini MAMA 2017 bakal diadakan di tiga negara yakni 25 November di Vietnam, 29 November di Jepang dan 1 Desember di Hong Kong. Penyelenggara optimis ajang ini bakal jadi yang terbesar dari tahun-tahun sebelumnya.

2. Dua lineup dibocorkan bakal tampil di MAMA 2017

 Tak kalah heboh dari nominasi, daftar performer MAMA 2017 juga membuat penggemar penasaran. Sejauh ini Mnet sudah mengungkap dua nama yang akan memeriahkan acara.

Keduanya adalah boyband yang digandrungi remaja masa kini, Wanna One dan Seventeen. Nama-nama berikutnya akan diumumkan dalam waktu dekat, jadi tunggu info selanjutnya ya.

3. Pendatang baru siap curi perhatian di MAMA 2017

Karier Wanna One mungkin masih terbilang sangat muda, tapi sambutan fans terhadap karier mereka begitu luar biasa. Di MAMA 2017 Park Ji Hoon dkk berpeluang menang besar.

Pasalnya Wanna One menjadi nominee di tiga kategori sekaligus, yakni Best New Male Artist, Best Male Group dan Best Music Video. Sudah siap memberi dukungan untuk Wanna One?

Wanna One (Twitter/WannaOne_twt)

 

4. Sistem voting, website MAMA sempat alami gangguan

Para fans bisa menentukan para peraiih penghargaan MAMA 2017 dengan cara voting. Vote sebenarnya sudah dibuka sejak Jumat (20/10) siang, tapi website resmi Mnet mengalami gangguan karena overflow.

Pihak Mnet pun saat ini mulai menanggulangi error dan akan membuka vote mulai pukul 6 sore waktu Korea Selatan di hari yang sama.

5. Pertarungan sengit BTS dan EXO di MAMA 2017

Bisa dibilang MAMA tahun ini persaingan akan berjalan berimbang. Pasalnya beberapa nama besar mendapat jumlah nominasi yang sama. EXO, BTS dan IU sama-sama mencatatkan namanya di 3 kategori.

Namun persaingan bakal terasa makin sengit di antara dua boyband terpopuler. Ya, jika 2015 EXO bertarung dengan BigBang, kali ini mereka harus bersaing dengan BTS. Siapa bakal menang?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading