Sukses

Entertainment

Indonesia Bersatu, Marcell Siahaan Kolaborasi dengan Ahmad Albar

Fimela.com, Jakarta Sebuah single berjudul Indonesia Bersatu menjadi ajang berkumpulnya beberapa musisi kawakan tanah air. Mereka adalah Ahmad Albar (vokal), Iis 'Rodinda' (vokal), Marcell Siahaan (drum), dan Utox (gitar).

Menurut Marcell Siahaan, proyek bersama ini merupakan ledakan rasa atas perkembangan Indonesia sekarang ini. Ada sebuah benih perpecahan yang semakin hari semakin tumbuh dengan sangat pesat.

"Saya lama pembicaraannya. Terpecah, ledakan sporadis sana sini, lalu kami ngobrol dan diskusi. Akhirnya bisa ikut serta di project Indonesia Bersatu ini," kata Marcell di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (16/10/2017).

Melalui lagu tersebut, Marcell dan lainnya berharap bisa memberikan bekal kepada generasi selanjutnya tentang sebuah kebersamaan, saling menghormati tanpa perasaan takut maupun penuh curiga.

"Karena saya punya sedikit ketakutan, awas apa yang akan terjadi pada generasi anak saya nanti. Kita gak berharap Indonesia berubah langsung secara mental. Tapi ini untuk generasi ke depan. Kalau kondisi seperti ini terjadi terus, semua penuh curiga, main main takut," tutur Marcell.

Ahmad Albar (Bambang E Ros/Bintang.com)

Sebagai anak bangsa, Marcell berharap Indonesia bisa naik tingkat dalam memahami orang lain di sekitarnya. "Lagu ini menceritakan bagaimana bangsa ini besar, bangsa yang saling menghormati. Semoga level kita naik, ga hanya ngomong toleransi," ucap Marcell.

"Dari toleransi, harusnya bisa berkembang sampai ke titik apresiasi, apapun bentuk lo, latar belakang, kami hargai," tutur Marcell. "Kalau harapan saya semoga bisa bermanfaat bagi masyarakat Indonesia," tandas Ahmad Albar.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading