Sukses

Entertainment

Vicky Shu dan 5 Artis Indonesia yang Lokasi Pernikahannya Unik

Fimela.com, Jakarta Setiap wanita tentu memiliki impian tersendiri terkait konsep pernikahan idaman. Demikian juga dengan Vicky Shu yang memilih melaksanakan akad nikah dan resepsi pernikahan di sekitar Candi Borobudur.

Vicky Shu melangsungkan akad nikah pada Sabtu, 23 September 2017 sekitar pukul 16.00 WIB. Sementara pesta resepsi dilakukan pada malam harinya di lokasi yang sama.

Saat itu, sempat berdar kabar jika Vicky Shu melangsungkan pernikahan di areal Candi Borobudur. Akan tetapi kabar itu buru-buru dibantah oleh Doni selaku road manajer Vicky.

Dikatakan olehnya, tak benar jika pernikahan dilangsungkan di areal candi. "Gak di candinya, ada rumah di dekat taman gitu lho mas, enggak di candinya," tutur Doni saat dihubungi wartawan melalui sambungan telepon, beberapa waktu lalu.

Vicky Shu dan Ade Imam. (Instagram/vickyshu)

Terlepas dari hal tersebut, Vicky Shu bukan satu-satunya artis Indonesia yang melangsungkan pernikahan di lokasi yang unik. Lantas siapa saja yang melangsungkan pernikahan di tempat unik? Berikut Bintang.com merangkumkan khusus untuk Anda.

Andien dan Ippe

Andien dan Ippe. (Deki Prayoga/Bintang.com)

Pernikahan Andien dan Ippe dilangsungkan di hutan pinus Lembang, Bandung. Pernikahan pasangan ini terasa begitu menyatu dengan alam. Tak hanya lokasi saja yang unik, Andien dan Ippe juga menggelar hari bahagianya itu di hari Senin.

Putri Titian dan Junior Liem

Putri Titian dan Junior Liem. (Instagram/@andreashidayat)

Putri Titian dan Junior Liem memilih lokasi pernikahannya di Museum Bank Indonesia. Dengan bagunan yang bermodel klasik dan dekorasi dominan warna putih, pernikahan pasangan ini terlihat sangat romantis.

Mario Irwinsyah dan Ratu Anandita

Ratu Anandita dan Mario Irwinsyah. (Adrian Putra/Bintang.com)

Hampir sama seperti Andien dan Ippe, Mario Irwinsyah dan Ratu juga memilih konsep alam bebas di pernikahannya. Pasangan ini menggelar penikahannya di pemancingan dan piknik di Tangerang Selatan.

Kunto Aji dan Dewi Syariati

Kunto Aji dan Dewi Syariati. (via Instagram/kuntoajiw)

Pernikahan Kunto Aji dan Dewi Syariati digelar di Rumah Ranadi yang kental dengan kosep Jawa. Tak hanya lokasinya saja yang unik, dekorasi pernikahannya juga termasuk unik. Pelaminannya bertema rumah kayu, meja, bangku, dan sofanya berlapis rumput.

Tantri Kotak dan Arda Naff

Tantri Kotak dan Arda Naff. (Adrian Putra/Bintang.com)

Tantri Kotak dan Arda Naff menggelar pesta pernikahannya dengan tema outdoor seperti pesta rakyat. Pasangan ini menggelar pesta pernikahan dengan adat jawa di alam terbuka di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading