Sukses

Entertainment

Selama Menjomblo Riza Shahab Fokus Kerja

Fimela.com, Jakarta Dua tahun belakangan, Riza Shahab belum memiliki kekasih. Bukan trauma atau alasan lainnya seperti tak ada kecocokan. Riza Shahab mengaku kondisi jomblo ini karena belum menemukan lawan jenis yang cocok dengan kriterianya. Lalu apa yang ia lakukan selama seorangan saja?

Menurut Riza, masa sendiri ini merupakan yang terlama sepanjang hidupnya. Namun, Riza memilih untuk menjalani fase hidupnya dan takmau menargetkan diri untuk mendapatkan pendamping dalam waktu dekat.

"Belum nemuin yang cocok aja sih. Ini masa jomblo terpanjang selama ini. Hampir 2 tahun kosong ni, hehehe. Kalau ditanya ada target atau enggak, jawabnya ya enggak ada target, jalanin aja sih," tutur Riza Shahab saat media visit di kantor Bintang.com, kawasan Gondangdia, Menteng,Jakarta Pusat, belum lama ini.

Meski tak ada target, namun Riza tak ingin masa sendirinya berkepanjangan. Ia sendiri mengaku tidak terlalu banyak kriteria mengenai sosok pacar. Ditambahkan, beberapa pacar sebelumnya memiliki postur yang berbeda.

"Enggak mau juga sih kalau kelamaan jomblo. Aku sih orangnya enggak ada kriteria. Yang penting dia perhatian, baik. Enggak neko-neko dan banyak maunya. Kalau sudah ada yang yang cocok yang mau aja. Pingin juga diperhatiin sama pacar," imbuh Riza.

Riza Shahab memanfaatkan waktunya untuk bekerja. (Andy Masela/Bintang.com)

Sekarang usia Riza sudah memasuki 28 tahun. Namun ia santai dan tidak terburu untuk melepas masa lajang. Apalagi keluarganya tak memaksanya untuk segera menikah. Kesempatan ini digunakan sebagai waktu mengumpulkan pundi-pundi rupiah. Cari uang jadi pilihan bagi Reza untuk mengisi aktifitasnya saat menjomblo.

"Udah 28 tahun sih, tapi bukan waktunya untuk menikah. Belum terlalu tua juga sih karena kan cowok ya. Keluarga enggak apa-apa. Gue kan cowok, bisa tentuin mana yang baik. Yang penting kerjaan jelas dulu. Cari uang dulu deh," tukas Riza Shahab.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading